Ketum RMI-NU Gus Rozin Bertemu Ulama dan Pimpinan Ponpes Se-Riau

Senin, 27 Agustus 2018 - 15:05:54 wib | Dibaca: 2520 kali 
Ketum RMI-NU Gus Rozin Bertemu Ulama dan Pimpinan Ponpes Se-Riau
Gus Rozin berpose dengan sejumlah pengurus dan ulama Riau

GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU-Berkunjung ke Provinsi Riau, Senin (26/8) Ketua Umum PP Rabitha Ma'ahid Islamiyah (RMI) Nahdlatul Ulama KH. Abdul Gofarrozin menyempatkan diri untuk bertemu dengan para ulama, kiyai dan pimpinan pondok pesantren se Provinis Riau.

KH Abdul yang juga Staf Khusus Presiden RI Bidang Keagamaan ingin bersilatulrahmi dan bertatap muka dan saling bertukar fikiran,melalui wadah  RMI Riau, dirinya berharap bisa berjalan lebih maksimal

“Denan pertemuan dengan Para Kiyai dan Pimpinan Pondok Pesantren se Riau, hal ini tak lain dan tak bukan untuk memupuk Silaturrahmi antar Ulama,”Ucap. Gus Rozin sapaan akrabnya

“KH. Abdul Ghofarrozin datang ke Riau untuk melaksanakan beberapa Agenda, salah satu diantaranya adalah Pembukaan Acara Liga Santri Nusantara (LSN) 2018, yang mana Riau termasuk ke dalam Region V yang terdiri dari Provinsi Riau dan Kepri. Menurut perencanaan dan agenda ,InsyaAllah tahun ini akan dilaksanakan di Kabupaten Rokan Hulu tepatnya di Stadion Lubuk Bendahara Ujung Batu,”Ucap Asnaldi Sekretaris RMI-NU Riau kepada tim redaksi gagasanriau.com Ditambahkannya, melalui pertemuan inilah tadi kami mendengarkan arahan dari Ketua Umum PP RMI untuk menyiapkan Agenda yang biasa dilakukan oleh Gus Rozin setiap turun ke Daerah daerah seperti agenda silatulrahmi dengan para ulama,

"Alhamdulillah persiapan sudah dilaksanakan mudah mudahan Kegiatan ini nantinya berjalan sesuai rencana serta banyak Hikmah dan Manfaat yang Bisa kita Ambil” Ujar Asnaldi Sekretaris RMI-NU Riau.

 


Loading...
BERITA LAINNYA