GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Pihak Pangkalan Udara (Lanud) Roesmin Nurjadin memfasilitasi lomba Paduan Suara Perayaan Paskah 2019.
Ketua Forum Persekutuan Oikumene Umat Kristen (POUK) Binaan Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia -(PGI) Wilayah Riau, Tigor S Ompusunggu, ST mengucapkan terimakasih kepada mengucapkan terimakasih kepada Komandan Lanud (Danlanud) RSN Marsma TNI Ronny Irianto Moningka, ST, MM yang telah memfasilitasi Perayaan Paskah tahun ini, termasuk kegiatan Lomba Paduan Suara.
Ibadah Perayaan Paskah Bersama serta dilanjutkan Lomba Paduan Suara diadakan di Gedung Serba Guna (GSG) Lanud RSN, Rabu (2/5/2019) lalu.
Keluar sebagai juara Lomba Paduan Suara Perayaan Naskah ini POUK Lanud RSN. Juara kedua POUK Narwastu dan Juara III POUK Sei Galuh serta Piala bergilir diraih oleh POUK Lanud RSN.
Pdt. Julianus Ginting dalam kotbahnya mengatakan, Perayaan Paskah mengingatkan tugas kita melayani semua orang, bukan kelompok tertentu atau golongan apapun.
''Yang kita lakukan adalah untuk melayani Tuhan dan sesama. Oleh karena itu jadilah aparatur, pedagang, atau profesi apapun kita untuk melayani Tuhan. Serta bertolong-tolonglah kepada semua orang tentang kebenaran,'' tuturnya.
Sementara Danlanud dalam sambutannya yang dibacakan oleh Komandan Satpom Lanud Letkol Pom Moendi Noegroho, SH, MSc, mengatakan, hendaknya semangat Paskah dan Kebangkitan Tuhan Yesus Kritus dapat memberi inspirasi, motivasi dan pencerahan baru.
Terutama dalam melakukan gerakan bersama melalui kehidupan bermasyarakat dan bergereja menuju perubahan. Sehingga memiliki kekuatan dan keberanian untuk mengatakan kebenaran berlandaskan Firman dan kehendak Tuhan agar umat Kristen selalu berbuat dengan perbuatan bukan perkataan saja.
"Dengan perayaan Paskah dan Bulan Oikumene ini, marilah kita saling berintegrasi dalam memperkuat soliditas di antara kita sebagai hamba Tuhan. Marilah kita pupuk jiwa kebersamaan sehingga dapat menghilangkan rasa egoisme dan kesombongan,'' kata Danlanud.* (rilis)
Editor : Deden Yamara.