Daerah

Disdik Inhil Imbau Pihak Sekolah Matangkan Persiapan UN

Gagasanriau.com.Tembilahan-Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) menghimbau kepada panitia Ujian Nasional (UN) dan juga pihak sekolah untuk mematangkan persiapan-persiapan untuk menghadapi agenda yang akan dihadapi para siswa nantinya agar tidak ada kendala saat pelaksanaan nantinya.

Bukan hanya itu saja Disdik Kabupaten Inhil juga menghimbau kepada orangtua untuk memberikan dukungan kepada peserta didik  yang akan menghadapi UN akan datang.

Seperti yang disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Inhil Drs H Helmi DMPd melalui Kabid Pendidikan Menengah dan Tinggi Drs Suwardi kepada Gagasanriau.com. Selasa (11/3)

"Kita tentunya sangat mengharapkan pelaksanaan UN nantinya berjalan dengan lancar,"papar Suwardi.

Try out dan juga les yang dilakukan pihak sekolah sepertinya kurang cukup ungkap Mantan Sekretaris Disporbudpar Kabupaten Inhil ini, apa lagi target yang akan ingin dicapai pada tahun ini lulus seratus persen.

Selain itu, ia juga memaparkan bahwa pihak sekolah juga harus memberikan pembelajaran pengisian kertas atau lembar jawaban juga sangat penting. Karena, jika kertas jawaban tidak dapat dibaca  atau sobek maka akan merugikan peserta didik yang mengikuti ujian.

"Oleh karena itu, pihak sekolah juga harus menjelaskan, bagaimana cara yang baik dalam mengisi lemar jawaban tersebut," katanya

Ditambahkan lagi oleh Suwardi bukan hanya sekolah saja, peran orangtua disini juga sangat penting. Karena, waktu anak lebih banyak bersama orangtua. Orangtua handaknya selalu mengingatkan mereka (peserta didik, red) untuk belajar dan mengulang-ulang soal-soal pada try out.

"Orangtua juga berperanpenting dalam hal ini, karena hanya orangtua yang lebih tahu apa yang mereka lakukan saat diluar sekolah," tandasnya. Ragil Hadiwibowo


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar