Daerah

Saat Ini Sudah 55.422 Warga Riau Terjangkit Penyakit Akibat Asap

Gagasanriau.com, Pekanbaru-Akibat kabut asap sudah 55.422 jiwa warga di berbagai kabupaten/kota menderita penyakit berdasarkan data yang disampaikan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Riau.

"Dibandingkan hari sebelumnya (Rabu 12/3), terjadi peningkatan sekitar 5.831 jiwa," kata Kepala Dinas Kesehatan Riau Zainal Arifin kepada pers di Pekanbaru, Jumat siang (14/2014).

Data rekapitulasi Dinkes Riau yang disampaikan ke Satuan Tugas (Satgas) bencana Kabut Asap Riau menyebutkan, terbanyak adalah penderita infeksi saluran pernafasan atas (ispa) yakni 48.390 jiwa, dimana sekitar 11.798 penderita merupakan warga Pekanbaru.

Kemudian sebanyak 8.033 jiwa penderita ispa merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir, dan di Bengkalis ada 6.136 orang yang terkena penyakit ini.

Sementara di Kota Dumai, Kabupaten Rokan Hulu, Siak, Pelalawan, dan Indragiri Hulu, penderita ispa mencapai angka 2.000 hingga 3.839 orang.

Paling sedikit di Kabupaten Indragiri Hilir, Meranti dan Kuantan Singingi dengan jumlah penderita ispa rata-rata kurang dari 2.000 jiwa.

Sementara itu masyarakat Riau yang megalami iritasi kulit ada sebanyak 2.481 jiwa, terbanyak ada di Pekanbaru yakni 451 jiwa, Dumai 395 jiwa, dan di Bengkalis serta Rokan Hulu masing-masing 267 dan 220 jiwa.(Ant)


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar