Daerah

Tak Jelas Nasib Pasar Cik Puan Pekanbaru

Gagasanriau.com, Pekanbaru-Sampai saat ini kelanjutan pembangunan pasar Cik Puan menggantung tanpa kepastian kapan terselesaikan padahal puluhan milyar uang milik rakyat sudah tersedot semasa Herman Abdullah Walikota Pekanbaru hingga di era Firdaus MT sampai saat ini tak jelas.

Demikian dikatakan, Asisten II Setdako Pekanbaru, Dorman Johan ketika ditemui, Senin(24/3) diruangannya mengatakan bahwa alasan pemko tidak melanjutkan pembangunan pasar Cik Puan disebabkan belum ada kejelasan dari pihak Provinsi tentang lahan pasar tersebut.

"Saat ini kita hanya bisa menunggu surat resmi dari Pemerintah Provinsi terkait hak kelola lahan. Jika tidak ada maka kita tidak berani membangunnya,"terangnya.

Sebelumnya, Pemko dengan Pemprov sudah pernah menggelar rapat terkait kepastian kesepakatan hak milik Pemprov dan hak kelola Pemko, tapi sampai saat ini hanya secara lisan saja disampaikan, namun belum tertulis.

"Kita sudah pernah menggelar rapat dengan pihak Provinsi beberapa kali. Namun hingga saat ini belum ada kejelasan hak kelola dari Pemprov. Sehingga kita tidak berani melanjutkan pembangunan tersebut," tutupnya.

Rina

 


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar