Puluhan PNS di Inhil Terjaring Razia
Gagasanriau.com. Tembilahan-Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) melakukan razia terhadap Pegawai Negri Sipil (PNS) yang hobi nangkring di warung kopi saat jam dinas dan hasilnya puluhan PNS terjaring razia. Rabu (26/3) Pagi.
Namun PNS yang hobi nangkring di warung kopi saat jam dinas ini hanya dilakukan pendataan saja oleh Satpol PP.
"Ini adalah kegiatan yang rutin kita laksanakan, walaupun tanpa ada atau tidak perintah pimpinan untuk lakukan razia, kita hanya menjalankan tugas kita,"ungkap Kepala Satpol PP Pemkab Inhil Marta Haryadi kepada Gagasanriau.com. Rabu (26/3)
Lebih lanjut ia menyampaikan bahwa pihaknya hanya melakukan pendataan saja dan selanjutnya akan dilaporkan ke BKD Kabupaten Inhil.
"Setelah kita data mereka yang terjaring razia, kita akan berikan laporan tersebut kepada BKD," paparnya lagi.
Masyarakat sangat mendukung dengan dilakukannya razia PNS yang hobi nangkring saat jam-jam kerja. Karena, ini akan berdampak pada pelayanan publik.
"Selama ini banyak PNS yang hobbi nangkring di warung-warung kopi ketika jam kerja, sehingga menghambat pelayanan publik. Sebenarnya PNS itu adalah abdi masyarakat," tandasnya
Ragil Hadiwibowo
Tulis Komentar