Daerah

Terkait Masalah PAN Pelelawan, Herliyan Saleh: "Kita Optimis PAN Riau Akan Tetap Dipilih Rakyat

Gagasanriau.com, Pekanbaru-Herliyan Saleh ketua DPW PAN Riau mengucap rasa syukur karena hasil keputusan Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) RI yang meloloskan DPD Pelelawan mengikuti Pemilu 2014 yang sebelumnya dinyatakan tidak lolos oleh KPU RI karena melaporkan dana kampanye.

"Alhamdulillah Bawaslu telah memutuskan DPD PAN Pelelawan dinyatakan lolos dan berhak mengikuti pemilu 2014"ujar Herliyan Saleh yang juga Bupati Kabupaten Bengkalis ini.

Setelah usai keluarnya putusan dari Bawaslu RI Herliyan Saleh juga sigap dengan mengintruksikan kepada seluruh kader partainya untuk tetap berkampanye dan tidak tergannggu pada persoalan DPD PAN Pelelawan.

"Kami mengintruksikan seluruh kader PAN Pelelawan untuk segera kampanye dan berusaha keras, dan semua pimpinan daerah supaya segera melaporkan dana-dana kampanye di daerah masing-masing"intruksinya.

Terkait masalah yang dihadapi oleh DPD PAN Pelelawan Herliyan menambahkan diakuinya dampak dari musibah ini sangat berpengaruh terutama dari Pelelawan.

"Namun jika kami lihat dari situasi kondisi yang ada pengaruh,dan ini juga bisa menjadi pembelanjaran juga bagi partai kedepannya"katanya

Ady Kuswanto


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar