Daerah

Peringati HBS, Dishut Inhil Sumbangkan 500 Bibit Kelapa.

Gagasanriau.com, Tembilahan-Dinas Kehutanan (Dishut) Kabupaten Indragiri Hiliri (Inhil) menyumbangkan sebanyak 500 batang bibit kelapa untuk meriahkan Hari Bumi Sedunia (HBS) yang jatuh pada Selasa (22/4/14).

Selain itu, Dishut Inhil juga menggelar upacara bersama Brigade Mahasiswa Pencinta Alam (Brismapala) Universitas Islam Indragiri (Unisi) yang dilaksanakan di Lapangan Upacara Kampus FKIP Unisi Tembilahan.

Upacara tersebut dipimpin oleh Kadishut Inhil M Taher MM dan diikuti oleh anggota Brimaspala Unisi dan perwakilan dari 2 Sekolah yang di Tembilahan.

Dipaparkan Kadishut Inhil M Taher MM untuk memeriahkan kegiatan ini, pihaknya sudah menyediakan 500 batang bibit kelapa untuk ditanam yang diberikan kepada Brimaspala Unisi Tembilahanm

"Kita suka jika ada action seperti ini, jadi sesuai dengan poksi kami di Dishut maka kami akan menyediakan bibit pohon sesuai yang dibutuhkan," papar Thaher. Selasa (22/4/14)

Dengan adanya kegiatan yang diselenggarakan oleh Brimaspala Unisi Tembilahan ini sebut Taher bisa mengajak masyarakat untuk lebih perduli terhadap lingkungan sekitar termasuk dalam melakukan penanaman pohon.

"Kegiatan ini juga membantu kita untuk menyukseskan program tanam 1 Milyar pohon, jadi siapapun yang meminta bibit pohon untuk ditanam kami akan menyediakannya sehingga di Kabupaten Inhil ini bisa menjadi kabupaten Go Green karena ditumbuhi banyak pohon-pohon,” harapnya.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Khairul Amin mengatakan bahwa dalam peringatan HBS ini pihaknya menyelenggarakan 4 kegiatan yaitu sosialisasi peduli lingkungan ke sekolah-sekolah, upaca peringatan, aksi damai dan penanaman pohon atau penghijauan.

"Sosialisasi ke sekolah sudah kita lakukan, kali ini upacaranya dan pada Rabu (23/4) kita akan lakukan aksi damai dengan membagikan 100 bibit pohon kepada masyarakat dan melakukan penanaman pohon di Pekan Arba Tembilahan yang mana bibit tersebut disediakan oleh Dishut Inhil," tandasnya.

Ragil Hadiwibowo


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar