Daerah

Di Inhil, 277 Peserta Ikuti Kontes Bujang Dara

Gagasanriau.com Tembilahan-Sebanyak 277 peserta akan mengikuti Pemilihan Bujang dan Dara Sri Gemilang 2014 di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil). Sebanyak 277 ini terdiri dari 3 tingkatan mulai dari Anak-anak, Remaja dan Dewasa.

"Pendaftaran sudah ditutup, ada sebanyak 277 peserta yang terdiri dari tingkat anak-anak 68 peserta, Remaja 97 dan Dewasa 112," kata Ketua Panitia Dharmasetiawan kepada Gagasanriau.com melalui sambungan seluler. Rabu (14/5/14).

Dikatakannya lagi, kegiatan ini akan laksanakan selama 3 hari mulai dari kamis hingga sabtu tepatnya dari 15 hingga 17 Mei 2014 ini.

"Pembukaan kegiatan secara resmi pada Kamis (15/5/14) di Puri Cendana. Insya Allah Bupati Inhil HM Wardan yang akan membuka secara resmi,"terangnya.

Dikatakannya lebih lanjut, pelaksanaan pemilihan Bujang dan Dara untuk tingkat anak-anak akan dilaksanakan pada pagi pukul 09.00, remaja siang 14.00, dan remaja 20.00.

Ada pun kriteria penilaian nantinya oleh tim juri, kata Dharmasetiawan, antara lain seperti Penilaian Make Up, Sanggul atau hias kepala, Busana yang di gunakan oleh peserta.

Ragil Hadiwibowo

 

 


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar