Daerah

Sekarang Pejabat Riau Takut Ngomong Soal Kebijakan Pemprov

Gagasanriau.com Pekanbaru-Kalangan pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau akhir-akhir mengalami rasa takut dan alergi kepada media massa jika menyangkut kebijakan keuangan daerah, seperti yang terjadi pada Kepala Biro Kesra Setdaprov, Muhammad Zakaria ketika dimintai penjelasan terkait bantuan pendidikan untuk mahasiswa dirinya mengatakan takut berkomentar nanti salah ngomong.

"Suruh saja mahasiswanya datang kesini (kantor Gubernur), kalau nggak kalian tanya asisten saya tidak mau salah ngomong nanti pimpinan marah,"ujar Zakaria.

Hal ini sehubungan dengan adanya perwakilan mahasiswa UIN Suska yang mempertanyakan kejelasan tentang kapan dimulai proses pencairan beasiswa pendidikan tersebut.

Bahkan berkembang isu di Pemprov Riau, untuk bantuan pendidikan bagi program S2 dan S3 akan dihapus oleh Pemerintah Provinsi. Namun kejelasan akan kebijakan tersebut tak satupun terungkap dari kalangan pejabat Pemprov yang berkompeten memberikan penjelasan.
Tata Haira


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar