Parlemen

Uang Rakyat Bukan Hanya Untuk Kain Sarung Hingga Setengah Milyar Lebih

Jhon Romi Sinaga anggota DPRD Kota

GagasanRiau.Com Pekanbaru - Legislator Kota Pekanbaru menyatakan tidak setuju dengan kebijakan anggaran Firdaus MT selaku Walikota dengan membeli kain sarung yang awalnya Rp. 1,7milyar menjadi Rp.767,62 juta. Pasalnya masih banyak kebutuhan yang lebih penting untuk menata dan memperbaiki kondisi Kota Pekanbaru daripada sekedar membeli sarung hingga ratusan juta rupiah.

"Masalah adanya anggaran pengadaan kain sarung itu saya tidak tahu, karena saya tidak ada di Banggae (Badan Anggaran), namun kalo secara pribadi saya tidak setuju, masih banyak keperluan yang urgent di kota ini"kata Jhon Romi Sinaga anggota DPRD Kota Pekanbaru Senin (18/4/2016) dari fraksi PDIP.

Senada yang disampaikan oleh Yoserizal legislator Pekanbaru dari Fraksi Partai Golkar ini menyatakan tidak tahu jika ada anggaran kain sarung yang menghabiskan dana hingga ratusan juta rupiah.

"Tidak tahu, dan akan kita undang Walikota untuk mempertanyakan kain sarung itu"kata Yose singkat kepada GagasanRiau.Com Senin sore (18/4/2016). Selain itu dikatakan lebih jauh oleh Yose bahwa dirinya dan sesama partai Golkar melaporkan kepada pimpinan untuk dilakukan pemanggilan kepada Wako Pekanbaru Firdaus MT.

Sebelumnya diberitakan bahwa Pemko Pekanbaru melakukan pengadaan kain sarung hingga Rp.1,7 M namun karena banyak dikritik, dirasionalisasi menjadi Rp.767,62 Juta.

Reporter Arif Wahyudi


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar