Di Pekanbaru Selama 2013 Sebanyak 165 Penderita DBD 1 Meninggal
gagasanriau.com ,Pekanbaru-Penderita Deman Berdarah Degue (DBD) yang disebabkan oleh Nyamuk Aidesaigepti di Kota Pekanbaru pada tahun 2013 terus terjadi hingga sebabkan kematian.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, Rini Hermiyati saat di konfirmasi melalui telepon gengam miliknya, Rabu (1/1/14) menyatakan pada tahun 2013 terdapat 165 orang penderita DBD dan satu orang meninggal dunia.
"Tahun 2012, penderita DBD yang ada dikota Pekanbaru mencapai 208 orang sedangkan pasien meninggal ada 4 orang, namun hingga akhir 2013 penderita DBD berada pada angka 165 orang dan yang meninggal 1 orang"jelasnya.
Ditambahkan Rini hingga kini pihaknya terus melakukan sosialisi serta mendirikan Puskesmas Pembantu (Pustu) di beberapa tempat yang jauh dari Pusat kota.
"Kita lakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk menjaga lingkungan, apalagi sekarang musim penghujan yang sangat rentan terhadap perkembang jentik. Pustu juga kami dirikan seperti di kecamatan Rumbai dan Rumbai Pesisir serta Kecamatan Tampan juga" tambahnya.
Adapun kecamatan dengan jumlah penderita DBD terbanyak dikatakan Rini adalah di kecamatan Tampan.
"Kecamatan Tampan penderitanya mencapai 87 orang, itu jumlah terbanyak di seluruh Kecamatan di Kota Pekanbaru. Kita bahkan ke rumah penduduk untuk meninjau langsung dan mensosialisasikan untuk melakukan pola hidup sehat" tutupnya.
Dian Rosari
Tulis Komentar