Daerah

Kali Ini Wabup Inhil Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Di Desa Benteng.

gagasanriau.com ,Tembilahan-Undangan masyarakat terus berdatangan meskipun di hari libur kerja sekalipun, dengan beragam agenda, namun Wakil Bupati Indragiri Hilir Rosman Malomo tak pernah mau melewatkan momen tersebut. Kali ini  Sabtu (25/1/2014) peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diadakan Di Desa Benteng Utara Kecamatan Sungai Batang tepatnya Masjid Darul Rahman. Bertemakan "Jadikan Akhlak Nabi Muhammad Sebagai Tauladan Dalam menjalankan tugas guna mewujudkan masyarakat yang tertib, aman dan damai sejahtera" yang juga merupakan program pembangunan Pemkab Inhil kedepan. Wakil Bupati Inhil H.Rosman Malomo serta Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Hj. Bungatang Rosman Malomo dan Unsur Pimpinan Kecamatan (Upika) Sungai Batang beserta seluruh masyarakat  Sungai Batang. Sebelum menyampaikan sambutan Wakil Bupati Inhil terlebih dahulu dilaksanakan penyerahan santunan kepada anak yatim Desa Benteng Utara secara simbolis dari majelis Ta'lim Desa Benteng Utara yang di serahkan oleh Wakil Ketua TP PKK Kab. Inhil Hj.Bungatang Rosman Malomo. Dalam arahannya Wakil Bupati Inhil H.Rosman Malomo mengatakan pada bulan maulid ini tiada hari tanpa maulid nabi baik hari kerja maupun akhir pekan. ada 3 dimensi yang menjadi tumpuan yang perhatian khusus kita, kata wakil bupati. Findriani/Humas


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar