Minim Anggaran, Fasilitas Even Sampan Leper Memprihatinkan

Sabtu, 22 Agustus 2015 - 09:53:18 wib | Dibaca: 1819 kali 

Gagasanriau.com Tembilahan - Fasilitas tempat Pacu Sampan Leper sangat memprihatinkan, padahal even tahunan ini masuk dalam agenda even Provinsi Riau.

Berdasarkan pantauan Gagasanriau.com Sabtu sore (22/8/2015), sudah banyak bangunan yang rusak. Baik pendopo yang sudah tenggelam saat pasang dan juga jalan penghubung (jembatan beton, red) yang sudah hampir putus karena terendam akibat terendam air saat pasang.

Menanggapi hal tersebut, Kadisporbudpar Inhil, Rudiansyah menuturkan bahwa lokasi tersebut merupakan tanggung jawab dari pemerintah Provinsi Riau. "Kita tidak ada wewenang disini(pembangunan tempat dilaksanakan perlombaan pacu Sampan Leper, red), ini wewenang Pemerintah Provinsi Riau,"ungkap Rudiansyah. Sabtu (22/8/2015).

Mantan Kadisperindag Inhil ini mengungkapkan bahwa pada tahun 2014 pihaknya telah membuat Detail Enginering Desain (DED pembangunan lokasi iven tersebut. "Sudah kita bikin DED-nya tahun lalu, pagunya sebesar Rp.35 M,"tuturnya.

Ia mengungkapkan bahwa pada DED tersebut direncanakan pembangunan turap sepanjang 100 M atau 1 KM.

"Nanti dibangun turap sepanjang 1 KM, kami sangat berharap kegiatan pembangunan yang telah direncakan ini bisa dilaksanakan secepat mungkin,"harapnya. Karena, lanjutnya kembali, perlombaan Sampan Leper ini merupakan iven Provinsi Riau.

Reporter Raglil Hadiwibowo


Loading...
BERITA LAINNYA