Ketua DPRD Pelelawan Ngaku Tak Tahu Terkait Dugaan Lahannya Terbakar

Rabu, 28 Oktober 2015 - 11:43:24 wib | Dibaca: 2106 kali 

GagasanRiau.com Pekanbaru - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pelelawan Nazaruddin enggan memberikan keterangan lebih jauh dan mengaku tidak tahu terkait dugaan lahan miliknya terbakar seluas 15 hektar di Kecamatan Langgam.

"saya tak tahu do, saya mau rapat ya,"kata Nazaruddin langsung memutuskan sambungan teleponnya ketika dihubungi melalui telepon genggamnya ke nomor 081276888XXX Rabu pagi (28/10/2015).

Sementara itu Kapolres Pelelawan Ade Johan Sinaga ketika dihubungi melalui telepon genggamnya Selasa sore (27/10/2015) mengatakan bahwa terkait dugaan lahan milik Ketua DPRD Pelelawan tersebut masih dalam penyelidikan untuk mengumpulkan bukti-bukti. "Masih diproses, masih cari bukti-bukti petunjuk untuk melengkapi, terkait kepemilikan lahan kita belum bisa menyimpulkan"kata Ade singkat.

Sebelumnya Ormas Pemuda Pancasila (PP) Riau sewaktu melakukan aksi demonstrasi saat mendatangi Polda Riau melalui rilis persnya Selasa (27/10/2015) disebutkan bahwa lahan diduga milik Ketua DPRD Pelalawan tersebut terbakar dengan titik koordinat s00 03 58.42"e1022330.35 atas nama Koperasi Langgam Jaya.

Padahal Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat ini sedang gencar-gencarnya mengusut para pelaku pembakar dan pemilik lahan di Indonesia karena dianggap pihak yang paling bertanggungjawab terhadap kabut asap akibat kebakaran lahan dan hutan.

Reporter Ady Kuswanto


Loading...
BERITA LAINNYA