GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Satuan Polisi Militer Angkatan Udara (Satpom AU) Pangkalan Udara (Lanud) Roesmin Nurjadin melaksanakan kegiatan Karya Bakti dengan membersihkan tempat-tempat Ibadah disekitar komplek setempat, pada Senin (22/10).
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT ke-72 Polisi Militer Angkatan Udara tahun 2018. Dipimpin langsung oleh Dansatpom Lanud Roesmin Nurjadin Letkol Pom Moendi Noegroho,S.H.,M.Sc, seluruh anggota Satpom Rsn melaksanakannya dengan semangat dan penuh keikhlasan.
Pembersihan tempat-tempat ibadah dipusatkan di Masjid Amrullah, Gereja Oikumene, dan Pura Jagatnatha, kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kebersihan, keindahan, keasrian maupun kenyamanan di sekitar lokasi tempat ibadah.
Dansatpom di sela-sela kegiatan tersebut menyampaikan, bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk menjaga dan meningkatkan kebersihan lingkungan, menata kelestarian alam, serta meningkatkan stamina tubuh agar tetap prima asalkan dilaksanakan dengan penuh keikhlasan.
“Kebersihan harus selalu terjaga, terutama guna membuat lingkungan kerja maupun rumah nyaman, sejuk dan tertata dengan baik, karena berangkat dari situlah semangat dan motivasi akan tumbuh dalam setiap pelaksanaan tugas.” pungkas Dansatpom.(RILIS)