Perpisahan TK Angkasa Lanud RSN

Jumat, 03 Mei 2019 - 07:29:10 wib | Dibaca: 3430 kali 
Perpisahan TK Angkasa Lanud RSN
Suasana perpisahan murid TK Angkasa Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Jumat (3/5/2019).

GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Sekolah Taman Kanak kanak (TK) Angkasa Pekanbaru dibawah binaan Yayasan Ardya Garini Cabang Pangkalan Nurjadin (Lanud) Roesmin Nurjadin menggelar acara perpisahan di Gedung Serba Guna (GSG) lanud Roesmin Nurjadin, Jumat (3/5/19).
 
Ketua Yayasan Ardya Garini Cabang Lanud Roesmin Nurjadin Ny. Irenne Moningka dalam sambutannya mengucapkan terimakasih dan apresiasi serta penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Kepala Sekolah TK Angkasa Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Majlis Guru dan Komite yang telah menyelenggarakan proses belajar dan mengajar dengan baik, lancar dan berprestasi.
 
Ini dibuktikan dengan sederet prestasi yang telah diraih, seperti Juara II Lomba Bercerita dan Juara II Lomba Mendongeng Tingkat Kecamatan, Juara II Lomba Fashion Show, Juara III Lomba Bercerita tingkat Kota Pekanbaru serta prestasi lainnya.
 
“Ucapan terimakasih kepada orang tua atau wali murid  yang telah memasukkan putra-putrinya untuk dididik dan diasuh di  TK Angkasa Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru,'' tuturnya.
 
Apabila ada hal-hal yang tidak berkenan, imbuh Irenne Moningka, kiranya berkenan dimaafkan. Di kesempat itu, Irenne masih berharap kepada orang tua/wali murid untuk melanjutkan putra-putrinya ke sekolah SD Angkasa Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru.
 
"Ucapan selamat jalan kepada anak-anak sekalian. Raihlah cita-cita setinggi bintang di langit. Giat belajar dan sungguh-sungguh agar nantinya menjadi pemimpin masa depan yang dapat diandalkan oleh bangsa dan negara,'' pungkasnya.
 
Kepala Sekolah TK Angkasa Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru Fitriani, SPd AUD juga menyampaikan terimakasih kepada Ketua Yasarini Cabang Lanud Roesmin Nurjadin yang telah mempercayakan kepada pihaknya untuk mendidik dan mengajar di sekolah TK Angkasa.
 
Begitu juga peran Komite serta orang tua/wali murid yang selalu memberikan semangat dan motivasi kepada pihak sekolah dan anak anak didik dalam proses belajar dan mengajar.
 
''JIka ada kekurangan  baik disengaja, maupun tidak disengaja kiranya berkenan kami dimaafkan. Semoga acara perpisahan ini menjadi kenangan terindah untuk kita semua,'' katanya lagi.* (rilis)
 
Editor : Deden Yamara.
 

Loading...
BERITA LAINNYA