Penemun Mayat Tanpa Identitas di Pinggir Jalan Lintas Bagan Siapi-api

Rabu, 30 November 2022 - 20:26:32 wib | Dibaca: 796 kali 
Penemun Mayat Tanpa Identitas di Pinggir Jalan Lintas Bagan Siapi-api
Penemun mayat tanpa identitas di pinggir Jalan Lintas Bagan Siapi-api -Ujung Tanjung Kelurahan Rimba Melintang Kecamatan Rimba Melintang Kabupaten Rohil.

GAGASANRIAU.COM, ROHIL - Saat hendak pergi bekerja, warga Kelurahan Rimba Melintang, Kecamatan Rimba Melintang, Kabupaten Rohil, Provinsi Riau temukan mayat di pinggir jalan.

Mayat tersebut dalam keadaan tertelungkup dibawah tiang listrik tepatnya di Jalan Lintas Bagan Siapi-api -Ujung Tanjung Kelurahan Rimba Melintang Kecamatan Rimba Melintang Kabupaten Rohil.

Penemuan tersebut pada Selasa, 29 November 2022, sekira pukul 06.00 Wib, diketahui bernama Tomi Anggi seorang laki-laki berusia 22 tahun yang merupakan wiraswasta warga Kecamatan Tanah Putih Tanjung Melawan.

"Korban diketahui bernama Tomi Anggi seorang pemuda berumur 22 tahun," kata Kapolda Riau melalui Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Sunarto.

Dijelaskan Sunarto, penemuan mayat itu bermula seorang warga melihat sesosok mayat dengan kondisi tertelungkup, dan sepeda motornya tergeletak tumbang.

Warga tersebut menyampaikan kepada saski, Maruli (57 Tahun), "Pak kayaknya ada orang jatuh dipinggir jalan dekat tiang listrik".

Kemudian saksi menghubungi Polsek Rimba Melintang. Mendapatkan informasi/kabar tersebut dari masyarakat, Polsek Rimba Melintang mendatangi TKP yang disampaikan saksi. 

Selanjutnya Polsek Rimba Melintang bersama dengan unit Reskrim Polsek Rimba, Sat lantas simpang poros dan Tim dari puskesmas rimba melintang mendatangi TKP dan di temukan 1 (satu) orang laki-laki tanpa identitas.

"Sudah dalam keadaan meninggal dunia. Korban dibawa ke puskesmas Rimbo melintang untuk dilakukan visum," paparnya.

Selanjutnya dilakukan upaya pencarian keluarga korban dan didapat informasi bahwa keluarga/ orang tua korban berada di Tanah Putih Tanjung Melawan dan setelah dijelaskan bahwa keluarga/orang tua korban menolak untuk dilakukan autopsi terhadap mayat dan pihak keluarga sudah mengikhlaskan atas peristiwa yang terjadi.


Loading...
BERITA LAINNYA