BPN Riau Dicurigai Bekingi Perusahaan Bermasalah


Dibaca: 1896 kali 
Rabu, 10 Juni 2015 - 04:15:08 WIB
BPN Riau Dicurigai Bekingi Perusahaan Bermasalah

Gagasanriau.com Pekanbaru - Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (Kanwil BPN) Provinsi Riau dicurigai telah melindungi perusahaan perkebunan dan kehutanan yang bermasalah terkait izin.

Pasalnya Kanwil BPN Riau terkesan tertutup dan ada niat baiknya untuk bekerjasama dengan Tim Panitia Khusus Monitoring Evaluasi Izin Lahan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (Pansus Lahan DPRD) Riau.

Hal ini terungkap setelah satu diantara anggota Pansus Lahan DPRD Riau Husni Thamrin yang mengkritik ulah Kanwil BPN Riau. "Kami heran, kenapa sulit sekali meminta data izin perusahaan-perusahaan tersebut kepada BPN. Apa untungnya mereka menutup-nutupi data masalah perizinan tersebut"tanya tim Pansus Husni Thamrin (9/6/2015).

"Seperti ada sesuatu yang disembunyikan BPN. Jika BPN tak mau membuka data itu kepada kami, tim pansus akan memanggil perusahaan bersangkutan terkait izin operasional mereka," ujarnya lagi.

Sebelumnya Selasa (9/6/2015) Pansus Lahan DPRD telah melakukan dengar pendapat dengan Kanwil BPN Riau untuk meminta data terkait perusahaan perkebunan dan kehutanan yang beroperasi di Bumi Lancang Kuning dan disinyalir banyak bermasalah.

Reporter Arif Wahyudi


Akses gagasanriau.com Via Mobile m.gagasanriau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA
KANTOR PUSAT:
Jl. Kertama Marpoyan Damai Perum Nusa Indah A48 Pekanbaru, Riau. 28125
Email: [email protected]
DOWNLOAD APP GAGASANRIAU.COM

  
tembilahan situspoker situspoker agenpoker daftarpoker reviewpoker pokerterbaru poker