Riau

Upacara Peringatan HUT ke-72 TNI AU Lanud Rsn, Ini Bunyi Amanat KSAU

Danwing 6 Lanud Rsn Kolonel Pnb Radar Soeharsono mewakili Danlanud Rsn Marsma TNI T.B.H. Age wiraksono, S.I.P., M.A., saat membacakan Sambutan Kasau Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E., M.M, pada Upacara Peringatan HUT ke-72 TNI AU di Lanud Rsn.
GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Personel Pangkalan Udara (Lanud) Roesmin Nurjadin dan Yonko 462 Paskhas mengikuti upacara peringatan HUT ke-72 TNI AU yang dipimpin oleh Komandan Wing 6 Kolonel Pnb Radar Soeharsono mewakili Danlanud Rsn Marsma TNI T.B.H. Age Wiraksono, S.I.P., M.A., Senin (9/4).
 
Meskipun dilaksanakan di dalam Gedung Serba Guna Lanud Rsn dikarenakan kondisi cuaca hujan, namun upacara sendiri tetap berjalan dengan lancar dan khidmat. 
 
Kasau Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E., M.M., dalam sambutannya menyampaikan  bahwa momentum peringatan hari jadi Angkatan Udara, pada hakekatnya merupakan upaya pelestarian nilai-nilai historis perjuangan pengabdian Angkatan Udara sejak awal kelahirannya, sehingga ingatan kita selalu kembali kepada jasa para pahlawan, khususnya para perintis dan pendahulu Angkatan Udara. 
 
“Oleh karena itu, setiap tanggal 9 April merupakan saat yang tepat untuk terus menggali semangat pengabdian, pantang menyerah dan dedikasi tinggi para pejuang, pelopor, sesepuh dan senior Angkatan Udara yang telah meletakkan dasar-dasar organisasi pertahanan negara di udara, yang implementasinya sangat relevan bagi keberadaan TNI AU di masa lalu, masa sekarang dan masa mendatang”, tambah Kasau. 
 
Lebih lanjut Kasau mengatakan untuk mengantisipasi berbagai tantangan yang timbul dari perkembangan lingkungan strategis serta pesatnya kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi kedirgantaraan, TNI Angkatan Udara harus memiliki kemauan, tekad dan komitmen untuk dapat mewujudkan hasil yang optimal dengan kekuatan dan kemampuan TNI AU yang dimiliki saat ini.
 
Berkaitan dengan pembangunan kekuatan udara, Kasau juga menyampaikan hal ini tentunya tidak bisa dalam waktu sekejap, namun berbagai upaya senantiasa dilakukan untuk dapat mewujudkan sebuah kondisi kekuatan udara yang ideal, dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas Angkatan Udara.
 
“Untuk itu, kebijakan “Minimum Essential Force” (MEF) dan Rencana Strategis TNI AU” merupakan jawaban yang tepat dan terus dilaksanakan”, ujarnya.
 
 
Kemudian  mencermati perkembangan situasi politik di Tanah Air saat ini, Kasau menekankan kepada seluruh anggota TNI AU agar tidak terlibat dalam politik praktis serta menjaga netralitas TNI dalam proses Pilkada dan Pemilu.
 
“Implementasi sikap netralitas ini, diwujudkan dengan tidak memihak salah satu calon atau partai politik peserta Pemilu, baik langsung atau tidak langsung maupun penggunaan sarana kedinasan untuk kegiatan Pilkada atau Pemilu”, tegasnya.
 
Sebelum mengakhiri sambutannya, Kasau juga menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada seluruh prajurit Angkatan Udara di manapun berada dan bertugas, seraya berharap agar semangat dan dedikasi yang telah ditunjukkan selama ini dapat terus dipelihara dan ditingkatkan selama masa pengabdian kepada Negara dan bangsa.
 
Pada peringatan HUT ke-72 TNI Angkatan Udara, tema yang diambil adalah ”Dilandasi Jiwa Ksatria, Militan, Loyal, Profesional dan Modern, TNI AU Siap Menjaga Kedaulatan dan Keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia” .
 
Selanjutnya, konsep peringatan kali ini dengan mengadakan kegiatan “Pesta Rakyat” sebagai refleksi hubungan kedekatan TNI AU dengan rakyat, karena selama ini TNI AU tumbuh dan berkembang bersama rakyat serta keberhasilan TNI AU dalam melaksanakan tugas pada dasarnya atas kerjasama dan dukungan seluruh rakyat Indonesia. (RILIS).


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar