Ditugaskan di Lanud Roesmin Nurjadin, Ini Tanggapan Kolonel Pnb Ronny Irianto Moningka
Kolonel Pnb Ronny Irianto Moningka
GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Kolonel Pnb Ronny Irianto Moningka peraih Adhi Makayasa 1992 yang akan menggantikan Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) Roesmin Nurjadin Marsma TNI T.B.H, Age Wiraksono, S.I.P., M.A. Ia menilai Lanud Roesmin Nurjadin posisi sangat strategis bagi TNI AU. Selain mengoperasikan Alutsista yang cukup canggih, posisi Lanud ini secara geografis berbatasan langsung dengan negara tetangga seperti Singapura.
Demikian disampaikannya kepada wartawan usai dilakukan Serah Terima Jabatan (Sertijab) Selasa, (31/7/2018).
"Pertama saya mengucapkan terima kasih kepada pimpinan TNI AU, yang telah mempercayakan kepada saya untuk memimpin Lanud Roesmin Nurjadin" ungkapnya.
Lanud Roesmin Nurjadin terang Ronny dikatakan strategis bagi TNI Angkatan Udara karena pangkalan ini memiliki beberapa skadron tempur, yakni Skadron 12 pesawat Hawk 100/200 dan Skadron 16 pesawat F-16, dengan support dari Skadron Teknik 45.
Selain itu, selain mengoperasikan Alutsista yang cukup canggih, posisi Lanud ini secara geografis berbatasan langsung dengan negara tetangga seperti Singapura.
Dengan kondisi itu, lanjut Ronny, Lanud ini memiliki tugas-tugas yang khusus, selain dari tugas rutin sebagai prajurit angkatan udara, dan tentunya menjalankan tugas-tugas khusus dari pimpinan TNI.
"Kita sebagai prajurit tentunya harus siap dengan segala kemungkinan yang ada, tentunya dengan kepercayaan pimpinan kami akan mempersiapkan kemampuan prajurit untuk menghadapi segala kemungkinan yang terjadi, baik itu dalam tugas-tugas lintas negara dan terutama tugas-tugas dalam menjaga kedaulatan NKRI" paparnya.
Untuk itu, katanya lagi, dirinya berkomitmen akan meneruskan garis kebijakan pimpinan sebelumnya, menyelesaikan hal dan kegiatan yang masih berjalan hingga tuntas.
"Tentunya sebagai penerus tongkat estafet kepemimpinan di Lanud, kami akan berusaha meneruskan kebijakan tersebut hingga mencapai tujuannya" ujarnya.
"Dengan motto Lanud Roesmin Nurjadin yakni Lanud Andalan, Unggul, Berhasil dan Terus Maju, kami akan bersama-sama untuk mencapai tujuan tersebut" ujarnya lagi.
Kemudian tambah Ronny, selain dari pertahanan udara, Lanud juga mempuyai fungsi untuk mengembangkan pembinaan potensi olahraga dirgantara, atau disebut juga pembinaan teritorial. Dimana sebagai Danlanud secara otomatis menjabat Ketua Umum FASI daerah.
"Kita akan optimalkan pembinaan terhadap bibit-bibit dan generasi muda yang memiliki minat pada olahraga dirgantara. Kita wadahi mereka untuk kita kembangkan kemampuannya. Kita berharap dari Riau akan lahir atlet-atlet dirgantara nasional, yang akan mengharumkan nama Riau ke depan" tambahnya.
Editor Arif Wahyudi
Laporan Yuki
Tulis Komentar