Riau

Hari Ini Hampir Seluruh Wilayah Riau Diprediksi Hujan, Waspada Petir dan Angin Kencang

Seluruh wilayah di Riau diprediksi mengalami hujan
GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Stasiun Meteorologi Klas I Pekanbaru Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) hari ini memprediksi bahwa pada hari ini, Jumat (22/11/2019), seluruh wilayah Riau pada siang hingga sore hari berpotensi hujan. Hal ini sesesuai dengan analisa yang disampaikan oleh Analis BMKG pada pagi ini.
 
Di pagi hari, kondisi cuaca di seluruh Riau cenderung cerah berawan. Menjelang siang, awan jumlah pembentukan awan mulai meningkat dan berpotensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang di hampir seluruh wilayah di Riau.
 
Pada malam harinya, potensi hujan diprediksi akan terjadi di sebagian wilayah Rohil, Rohul, Bengkalis, Kampar, Kuansing dan Inhu. Pada malam hari, kondisi menjadi cerah berawan, diiringi dengan penurunan jarak pandang akibat udara kabur atau haze.
 
BMKG juga memperingatkan bahwa peluang hujan lebat, disertai petir dan angin kencang, terjadi di wilayah Rohil, Rohul, Bengalis, Siak Pekanbaru, Pelalawan, Kuansing dan Dumai. BMKG meminta agar masyarakat waspada dan mempersiapkan diri sebelum terjadi hujan lebat.
 
Sementara unutuk jumlah titik panas atau hotspot, pagi ini tidak terpantau di Riau. Sedangkan di Sumatera terdapat 24 hotspot dengan level confident di atas 50 persen dengan jumlah terbanyak di Sumsel.


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar