300 Siswa Ikuti Program Museum Masuk Sekolah
GAGASANRIAU.COM, BAGANSIAPIAPI- Dalam rangka peningkatan akses dan transformasi pengetahuan tentang permuseuman, sejarah serta budaya yang berkaitan dengan museum, Dinas Kebudayaan (Disbud) Provinsi Riau menggelar kegiatan Museum Masuk Sekolah di Rokan Hilir.
Kegiatan tersebut diikuti oleh 300 siswa dari 10 sekolah tingkat SD hingga SMP sederajat se-Kota Dumai yang hadir bersama guru pendampingnya tampak antusias dalam mengikuti kegiatan yang diperkuat dengan materi yang disampaikan oleh narasumber di aula SMP Negeri 1 Bangko, Senin (18/9)
Disampaikan Kepala Disbud Provinsi Riau, Raja Yoserizal Zen melalui Kepala UPT museum Sang Nila Utama dan taman budaya Provinsi Riau Sarimin, tujuan dari aksi Museum Masuk Sekolah ini untuk memberikan pelajaran kepada anak didik, tentang museum, terutama tentang koleksi-koleksi yang ada di museum.
Melalui aksi ini, museum dapat menjalankan fungsinya sebagai media penunjang pembelajaran, sehingga para pendidik dan peserta didik tertarik untuk berkunjung dan memanfaatkan museum sebagai pelengkap pembelajaran mereka.
Tulis Komentar