Berhasil Bongkar Sindikat Narkoba, Kapolda Riau Terima Trust Award

Selasa, 08 Desember 2020 - 19:38:53 wib | Dibaca: 992 kali 
Berhasil Bongkar Sindikat Narkoba, Kapolda Riau Terima Trust Award
Kapolda Riau Irjen Agung Setia Imam Effendi SH SIK MSI saat menerima penghargaan di Mapolda Riau pada Selasa (8/12) siang.

GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Dinilai berhasil ungkap sindikat narkoba di wilayah hukumnya, Kapolda Riau terima penghargaan dari Ketua Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (LEMKAPI) DR Edy Saputra Hasibuan SH MH.
 
Penghargaan tersebut berbentuk Trust Award yang diterima langsung oleh Kapolda Riau Irjen Agung Setia Imam Effendi SH SIK MSI di Mapolda Riau pada Selasa (8/12) siang.
 
Penghargaan terkesan surprise karena diberikan bertepatan dengan digelarnya konferensi pers pengungkapan narkoba dengan jumlah barang bukti yang fantastis yakni 94 kilogram sabu dan 22 ribu butir ekstasi dengan mengamankan 11 orang pelaku.
 
Penghargaan tersebut diberikan kepada Polda Riau karena pihak Lemkapi menilai dedikasi dan loyalitas yang tinggi yang sudah ditunjukkan oleh Polda Riau dibawah kepemimpinan Irjen Agung Setia Imam Effendi SH SIK MSI dalam pemberantasan jaringan narkoba internasional di wilayah Riau. 
 
“Kami mencatat Polda Riau dalam tahun 2020 ini adalah Polda terbaik dalam menangani sindikat narkoba internasional," ujar Edy Hasibuan dihadapan awak media.
 
Polda Riau dikenal sangat tegas dan tidak pandang bulu dalam menangani narkoba dan jaringannya, kinerjanya banyak diapresiasi oleh masyarakat. Dan kinerja yang hebat Polda Riau ini berkat kepemimpinan yang kuat dari Kapolda Riau Irjen Agung dalam mengimplementasikan program promoter Kapolri yaitu mewujudkan SDM yg unggul dan harkamtibmas yang mantap," sebutnya lagi.
 
Irjen Agung menyatakan terimakasihnya kepada Lemkapi atas penghargaan yang diberikan bagi jajarannya sebagai pendorong semangat untuk terus memberantas narkoba di wilayah hukum Polda Riau.
 
“Kami mengucapkan terimakasih kepada Lemkapi atas pemberian penghargaan ini, tentu ini menjadi pendorong bagi kami dan juga peran serta masyarakat untuk lebih bersemangat lagi dalam memberantas narkoba, pantang menyerah kita akan terus mengejar pelaku dan membawanya ke pengadilan”, janji Irjen Agung.
 
47 PERSONEL TERIMA PENGHARGAAN KAPOLDA RIAU
 
Bukan hanya Kapolda yang terima penghargaan dari Lemkapi, sbanyak 47 personelnya dan Polres jajaran menerima penghargaan dari Kapolda Riau pada Selasa siang (8/12).
 
Penghargaan tersebut atas keberhasilan mereka dalam mengungkap berbagai kasus narkoba. Kapolda Riau Irjen Agung Setia menyerahkan secara langsung penghargaan tersebut disaksikan oleh Wakapolda, Dir Resnarkoba, Kabid Humas dan Ketua Lemkapi DR Edy Hasibuan SH MH di lapangan apel Mapolda Riau.
 
Perwakilan penerima penghargaan diantaranya Ksubdit I Ditres Narkoba AKBP Hardian Pratama Sik atas keberhasilan bersama tim dalam melakukan penyelidikan dan penangkapan tindak pidana narkotika jaringan Internasional (Malaysia Bengkalis Riau) dengan barang bukti narkotika jenis shabu sebanyak 30 kilogram.
 
Perwakilan kedua adalah AKP Rizki Hidayat SE Sik, Kasat Polairud Polres Indragiri Hilir yang bersama timnya telah berhasil dalam pengungkapan tindak pidana narkotika jenis shabu, pil extacy dan H5  dengan barang bukti shabu sebanyak 311,39 gram, 3019 butir pil ekstacy dan 400 butir tablet happy five (H5) di Perairan Pulau Burung Kecamatan Pulau Burung Inhil dan Hotel Puri Jl. Tanjung Rambe Kelurahan Tegaraja Kecamatan Kateman Inhil pada November lalu.
 
Kapolda juga menyerahkan penghargaan kepada AKP Zulmar SH, Kapolsek Bantan Bengkalis yang bersama dengan anggotanya telah berhasil melakukan pengungkapan tindak pidana narkotika narkotika jenis shabu sebanyak 44 kilogram dan 5000 butir pil ekstasi di TKP Sungai Jangkang Kecamatan Bantan Bengkalis pada Minggu (6/12) lalu.
 
Selanjutnya penerima penghargaan IPTU Agung Rama Setiawan SIK Msi, Kapolsek Payung Sekaki Polresta Pekanbaru yang bersama timnya telah berhasil mengungkap tindak pidana narkotika berupa narkotika jenis shabu sebanyak 20 kilogram dan 1000 butir pil ekstasi di TKP Lampu merah stadion Kaharudin Nasution Jl. Yos Sudarso Kecamatan Rumbai - Pekanbaru pada Sabtu (5/12) yang lalu.
 
Dalam sambutannya Kapolda Riau Irjen Agung Setia Imam Effendi SH SIK MSI mengatakan penghargaan tersebut sebagai reward atas kinerja dan hasil yang telah ditunjukkan oleh para petugas sebagai aparat penegak hukum khususnya kegigihan dalam memberantas narkoba.
 
“Kita tunggu Kapolsek Kapolsek yang lain untuk bisa hadir disini dan akan kita berikan penghargaan bagi mereka yang menunjukkan kinerja baik”,tantang Irjen Agung untuk memompa semangat anak buahnya.
 
Kapolsek Bantan AKP Zulmar saat diminta testimoninya menjelaskan kronologi keberhasilannya bersama tim Polsek dalam mengungkap kasus narkoba.
 
“Saya merasa tertantang setelah ada pengarahan dari Kasat narkoba tentang pengungkapan narkoba oleh Polda di wilayah Bengkalis dan adanya informasi masih akan adanya transaksi narkoba yang lebih besar lagi di wilayah Bengkalis. Sehingga saya dalami setiap informasi sekecil apapun, dan alhamdulillah dengan semangat bersama tim, kami berhasil mengungkap kasus ini,” terangnya.

 


Loading...
BERITA LAINNYA