Daerah

ABM: "Pernyataan Herliyan Saleh Memalukan !!!

Gagasanriau.com Pekanbaru - Organisasi Aliansi Bengkalis Menggugat (ABM) mengecam pernyataan Herliyan Saleh dan menyatakan bahwa pernyataan Herliyan Saleh terkait Pemilihan Kepala Daerah (Pemilukada ) Kabupaten Bengkalis memalukan. Dimana dirinya yang juga mencalonkan diri kembali untuk Calon Bupati (Cabup) Kabupaten Bengkalis berstatus tersangka membuat pernyataan seolah-olah dirinya bersih.

"Aliansi Bengkalis Mengggat (ABM) berang mendengarkan pernyataan bakal calon bupati Bengkalis yang menyandang status tersangka tadi pagi Jumat (31/7/2015) adalah pernyataan yang memalukan. Sebagaimana kita ketahui Herliyan Saleh sendiri merupakan tersangka dalam kasus dugaan korupsi dana Bansos di Kabupaten Bengkalis tahun 2012 yang merugikan negara lebih dari 29 miliar"kata Sugianto Koordinator Umum ABM kepada Gagasanriau.com melalui rilis yang dikirim melalui surat elektronik Jum’at (31/7).

"Kenapa saya katakan seperti itu karena yang bersangkutan telah mengecewakan masyarakat Kabupaten Bengkalis diamana pada Pilkada 2010 lalu telah diberikan mandat untuk memimpin Kabupaten Bengkalis ini dengan harapan menjadi lebih baik tetapi kenyataannya bertolak belakang, saat ini ABM terus mengawal proses hukum kasus dugaan korupsi dan pencucian uang yang melibatkan Herliyan Saleh yakni penyertaan modal ke PT. Bumi Laksamana Jaya (BUMD Bengkalis) dan anak-anak perusahaannya senilai 300 miliar yang hilang begitu saja tanpa realisasi serta kasus korupsi dana bansos dimana Herliyan Saleh telah ditetapkan sebagai tersangka oleh kepolisian"ungkap Sugianto.

Untuk itu dikatakan Sugianto, Herliyan Saleh mengintropeksi diri jangan mengaku bersih dan tidak haus kekuasaan. "Muak kami dengan kemunafikan pemimpin yang sok bersih, rakyat sudah tahu siapa itu Herliyan Saleh, dan selama kepemimpinannya di Bengkalis, rakyat tak kunjung mengalami perbaikkan nasib, justru tanah petani semakin massif dirampok, pengangguran semakin tinggi"kecam Sugianto.

Reporter Arif Wahyudi


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar