Pekerja Tenda di Duri Kesetrum Listrik Didepan Rumah Bupati Bengkalis
GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Zulkais 27 tahun, warga Jalan Khayangan Duri, seorang pekerja pemasang tenda di Kecamatan Mandau bernasib naas. Tubuhnya terbakar karena tersetrum kabel listrik saat memasang tenda.
Kejadian tersebut di Jalan Lintas Duri Pekanbaru Desa Muara Basung Kecamatan Pinggir tepatnya di depan rumah Bupati Bengkalis Amril Mukminin.
"Kejadian ini terjadi pada hari Senin (19/6/2017) sekira pukul 17.50 Wib" ungkap Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Guntur Aryo Tejo SIK MM Selasa pagi (20/6/2017).
"Sekira pukul 17.50 Wib korban bersama temannya, Doni di TKP sedang berada diatas kerangka tenda untuk memasang terpal, ketika korban menarik tenda dan berdiri sehingga mengenai kabel berarus listrik PLN ( kondisi kabel terkelupas) lalu korban terpelanting dan kejang-kejang" urai Guntur.
Dan lanjut Guntur, piket patroli yang melintas melihat kejadian melakukan pertolongan terhadap korban dengan membawa ke rumah sakit Permata Hati di Duri.
"Setelah dilakukan perawatan kondisi korban saat ini sudah sadarkan diri, akibat dari kejasian tersebut korban mengalami luka bakar di wajah, kaki, dan kepala" terang Guntur.
Polisi jelas Guntur sudah melakukan cek TKP, mencatat saksi-saksi mata untuk dimintai keterangan serta melakukan komunikasi dengan pihak keluarga korban
Editor Wandrizal
Tulis Komentar