Hukum

LIPPSI Pertanyakan Pananganan Korupsi Bansos Bengkalis Diduga Libatkan Amril Mukminin

Demo mahasiswa desak pengusutan Dugaan Korupsi Bansos Pemkab Bengkalis beberapa waktu lalu

"Kami mendesak Ditreskrimusus agar segera menuntaskan penyidikan atas dugaan tindak pidana korupsi Bansos Pemkab Bengkalis 2012 tersebut" tukas Matthius.

Di lain pihak Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Guntur Aryo Tejo SIK MM kepada GAGASANRIAU.COM di hari yang sama saat di konfimrasi soal tuntutan LIPPSI tersebut menyatakan bahwa kasus ini terus bergulir jika ditemukan bukti-bukti baru.

"Masih mengumpulkan bukti-bukti baru, dari keterangan tersangka, jika ada kemajuan minimal 2 alat bukti yang sah, karena dari beberapa saksi-saksi yang kita periksa sampai sejauh ini alat bukti kuat dalam bentuk bukti transfer atau dokumen yang mengarah kepada yang bersangkutan (Amril Mukminin) belum ditemukan" terang Guntur.

Namun lanjut Guntur, Polda Riau terus mengupayakan kasus tersebut hingga tuntas apabila ada laporan masyarakat. "Tapi harus didukung alat bukti yang kuat" tutup Guntur.

Reporter Arif Wahyudi


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar