PKS Koordinasi dengan DPR RI, Terkait Masalah Banjir di Pekanbaru

Senin, 24 Mei 2021 - 15:32:06 wib | Dibaca: 845 kali 
PKS Koordinasi dengan DPR RI, Terkait Masalah Banjir di Pekanbaru

GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Rois yang merupakan Anggota Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru, mengatakan saat ini Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sudah melakukan koordinasi dengan anggota DPR RI yang ada di Komisi V.

Koordinasi ini bertujuan mendapat pertolongan dari Komisi V DPRD RI terkait solusi untuk mengatasi banjir di Kota Pekanbaru.

"Alat berat untuk normalisasi anak sungai dan sungai di Pekanbaru kurang, jadi Pak Syahrul Aidi yang merupakan anggota DPR RI Dapil Riau berjanji tahun depan akan dibantu alokasikan anggaran untuk penanganan banjir di Pekanbaru," katanya.

Rois pun mengatakan, ada baiknya jika pembangunan seperti Islamic Center, Tugu Roda Terbang, dan beberapa proyek pembangunan lainnya untuk dihentikan sementara dikarenakan hal tersebut tidak dibutuhkan sekarang oleh masak. 

"Anggaran yang ada bisa untuk melanjutkan penanganan banjir di Kota Pekanbaru. Contoh untuk pembuatan jalan lingkar Rp70 miliar, itu butuh. Tapi tidak sekarang butuhnya, alangkah eloknya kalau untuk penanganan kebutuhan yang mendasar dulu," tutupnya.

Reporter: Nurwalidaini


Loading...
BERITA LAINNYA