Daerah

Buka Bersama Bank Riau Kepri, Berikan Santunan Kepada 520 Anak Yatim

Gagasanriau.com  Pekanbaru-Bentuk kepedulian kepada sesama dan juga mempererat tali silahturahmi Bank Riau Kepri (BRK) Jumat petang (18/7/2014) melakukan hajatan buka bersama dengan anak-anak yatim piatu di Pekanbaru. Selain buka bersama Bank Riau Kepri juga memberikan santunan kepada  520 anak yatim piatu bertempat di Hotel Pangeran, Jumat (18/7/14). Menariknya di tahun 2014 jumlah penerima meningkat dimana ditahun 2013 hanya 300 anak yatim demikian dilansir oleh riauterkini. Pada kesempatan tersebut, seluruh jajaran komisaris, direksi serta keluarga besar yang berada di Pekanbaru hadir bersama-sama berbagi rasa dan menjalin keakraban. "Dengan banyaknya karyawan kita, maka perlu dilakukan silaturahmi sehingga saling kenal dan dapat menjalin kerjasama tim yang baik untuk kemajuan BRK masa mendatang,"Direktur Kredit dan Syariah PT BRK Afrial Abdullah. Selama Ramadhan BRK juga telah melaksanakan sejumlah kegiatan seperti Taklim Ramadhan berupa siraman rohani yang dilaksanakan diseluruh cabang dan unit. Kegiatan ini dilaksanakan setiap hari Senin hingga Kamis seusai Zuhur. Sebelumnya berkerjasama dengan Tim Penggerak PKK Provinsi Riau telah menyalurkan 500 paket sembako, kerjasama dengan dharma wanita BRK juga memberikan paket sembako. "Dalam waktu dekat kita juga akan menggelar Bazar Ramadhan dibeberapa titik untuk membantu masyarakat mendapatkan sejumlah barang kebutuhan pokok saat lebaran," katanya. Dalam agenda safari Ramadhan kita BRK juga melakukan berbuka dengan kaum duafa dengan mendatangi fakir miskin. Dalam kegiatan ini juga diberikan santunan serta shalat berjamah. Sementara itu, Asisten II Pemrov Wan Amir Firdaus mengatakan, pemerintah memberikan apresiasi terhadap sejumlah kegiatan yang dilaksanakan BRK seperti memberikan santunan kepada anak yatim. Keberadaan BRK diakuinya sangat membanggakan sehingga mendapatkan perhatian yang besar pemerintah. Shopie Anggraeni Hasibuan


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar