Daerah

Bupati Paparkan Program Pemkab Pelalawan, Safari Ramadhan di Ukui Dua

Gagasanriau.com Pangkalan Kerinci-Bupati Kabupaten Pelelawan HM Haris beserta Kepala Dinas sejumlah Satuan Kerja Pemerintahan Daerah (SKPD) melakukan safari Ramadhan ke Desa Dua Ukui Kecamatan Ukui, di Masjid Nurul Hijrah Selasa malam, (8/7/14 Pada safari Ramadhan tersebut HM Harris setelah penyampaian tentang program pembangunan Kabupaten Pelelawan, dirinya memberikan bantuan uang senilai Rp 12 juta kepada warga lanjut usia yang diserahkan oleh tim PKK. Dalam sambutannya Bupati Harris mengajak seluruh warga untuk selalu menjaga kebersamaan, karena dengan kebersamaan ini menurutnya lagi ada modal kedepan pemerintah untuk membangun. " Melalui kebersamaan semua Akan bisa dilaksanakan pembangunan dengan baik," ujarnya. Karena menurutnya lagi bentuk dari kebersamaan itu sudah dilakukan Pemkab Pelelawan dengan menerapkan pembangunan partisipatif melalui Musyawarah Pembangunan Desa (Musrenbangdes), musrenbangcam dan baru mesrenbangkab. " Oleh sebab itu masyarakat harus pro aktif dalam melakukan pembangunan," jelasnya. Selain itu juga Harris memaparkan tentang program-program yang telah dijalankan oleh Pemkab Pelelawan diantaranya pendidikan gratis, Pelalawan terang, PPIDK, teknopolitan, dan lain sebagainya. Hadir dalam safari tersebut kepala Bapeda Syahrul, Kadis sosial Fakhrizal ka. Kesbangpolimas H. Abdul Karim, Kepala inspektur drs. Edi suryandi, staf Ahli amirudin Muslim, kabag Kesra erwarli, S. Ag. Camat ukui Basyaruddin, Kapolsek dan Danramil Ukui. Sementara itu, Camat ukui basyaruddin safari ramadhan merupakan momentum menjalun silaturahmi. "Semoga keakraban Akan terjalin Semakjn baik, antara pemerintah dan masyarakat " tegas Basar. Apon Hadiwijaya/Advertorial)


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar