Daerah

Bohong Bank Riau Kepri Komit Bantu Usaha Kecil

Gagasanriau.com Pekanbaru-Selain berkinerja buruk karena banyaknya tuduhan miring kepada Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) bernama Bank Riau Kepulauan Riau, karena tingginya kredit macet yang mencapai Rp.300 Milyar dan pelayanan kinerja Sumber Daya Manusia yang buruk ternyata juga mendapat kecaman dari pelaku usaha kecil di Pekanbaru. “Katanya komit bantu pelaku usaha kecil macam kami, apo ! urusannya payah pegawai tak ramah cuek saja”kata Syafri pedagang kuliner ini. Ditambahkan Syafri, karena pelayanan yang buruk dan ruwet akhirnya dia mengajukan pinjaman bantuan modal ke lembaga keuangan lain. Senada yang disampaikan Afrizal, menurutnya Bank milik daerah ini focus membantu usaha kecil tapi kenyataannya nasabah seperti dirinya yang memiliki usaha rumah makan lebih memilih bank swasta yang ada di Pekanbaru. “Saya nggak yakin dengan pelayanan dan kemampuan bank lokal macam Bank Riau ini, karena lihat pemberitaan tak pernah positif kinerjanya buruk selalu”ungkap Afrizal kepada Gagasanriau.com Rabu sore (3/9/2014). Namun seperti rilis yang disampaikan oleh Bank Riau Kepri kepada beberapa media dengan menyatakan akan komitmen membantu Usaha Menengah Kecil Menengah sebagai bentuk komitmen membantu pelaku usaha kecil, hal ini bertolak belakang dengan pengakuan dari pelaku usaha yang merasa kecewa dan tidak percaya dengan bank daerah tersebut. Brury MP


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar