Daerah

Bah ! Pemko Pekanbaru Tak Punya Data Jumlah Orang Miskin

Gagasanriau.com Pekanbaru-Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru sampai saat ini tidak memiliki jumlah secara valid warga tidak mampu alias miskin. Akibat tidak memiliki data secara valid jumlah orang miskin Pemko Pekanbaru tidak punya program strategis menurunkan angka kemiskinan. Dikatakan oleh Asisten I Sekdako Pekanbaru M. Noer, Rabu (10/09/2014) bahwa data yang dimiliki oleh Pemko saat ini dan disampaikan oleh Camat disetiap kecamatan dianggapnya tidak valid dan akal-akalan saja. "Untuk melakukan validasi data penduduk miskin di kota Pekanbaru tidak mudah membalikkan telapak tangan, karena ini butuh tim yang independen untuk melakukan pendataan tersebut," ungkap M.Noer. "Maka dari itu, kita membutuhkan pihak ketiga untuk mendapatkan data real penduduk miskin Pekanbaru, gunanya yaitu untuk program-program strategis Pemko Pekanbaru, sehingga bantuan pemko tepat sasaran. Mulai dari bantuan raskin, jamkesda, dan sebagainya,"tegasnya. Arif Wahyudi


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar