Daerah

Erianda Yakin Apkasindo Rohil Selamatkan Petani Sawit Dari Peredaran Bibit Palsu

Gagasanriau.com Bagan Batu-Menanggapi banyaknya bibit sawit bermerek tapi palsu yang beredar di Kabupaten Rokan Hilir pada umumnya, Wakil Bupati Rohil, Erianda SE meminta Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) setempat untuk mengawasi peredaran dan menyelamatkan para petani sawit dari bibit palsu tersebut. "Dengan dibentuknya Apkasindo di kabupaten kita ini, kita sangat mengharapkan agar menyelamatkan para petani sawit di Rohil dari maraknya peredaran bibit bermerek unggul tapi palsu. Terutama di kecamatan Bagan Sinembah, Simpang Kanan, Pujud, Bangko, dan kecamatan lainnya yang berpenghasilan tanaman komoditas unggulan itu," ujarnya melalui selulernya, Rabu (24/9) di Bagan Siapiapi. Disamping itu menurut orang nomor dua di Rohil itu, meskipun secara resmi dilantik Tommy Efo Sihombing yang terpilih sebagai Ketua Apkasindo setempat, dan sudah dipilih secara aklamasi oleh para petani perkebunan kelapa sawit di daerah, Erianda berharap struktur kepengurusan sudah bisa bekerja. Sebagai catatan kepengurusan Apkasindo Kabupaten Rohil sudah direstui oleh Pemerintah Provinsi Riau dan Pemerintah Kabupaten dimana untuk kepengurusan di tingkat provinsi, di pimpin oleh Ir Gulat Manurung. "Walaupun ketua terpilih secara aklamasi yaitu Tommy Efo Sihombing belum dilantik, tapi saya yakin dia bisa menuntaskan permasalahan dikalangan masyarakat petani sawit di Rohil. Termasuk masalah bibit palsu yang banyak beredar di Rohil dengan memanfaatkan kebutuhan para petani sawit yang memerlukan bibit unggul," terangnya. Hermansyah


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar