Daerah

DPHP Inhil Targetkan 1600 Hewan Kurabnm di Inhil

Gagasanriau.com. Tembilahan- Dinas Pertanian, Holtikultura dan Peternakan (DPHP) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) menargetkan sebanyak 1600 hewan kurban untuk Raya Idul Adha 2014 di daerah setempat. “Dari jumlah yang kita targetkan saat ini, mungkin saja nantinya kan bertambah lagi,” ungkap Kepala Dinas Pertanian Holtikultura dan Peternakan (DPHP) Indragiri Hilir, melalui Dr Iswendi selaku tim yang memeriksa hewan kurban di Kabupaten Inhil Kamis (25/9/14). Menurut penyampaiannya saat ini sudah ada sebanyak 500 ekor hewan kurban yang telah sampai ke Kota Tembilahan dan sisanya akan terus berdatangan menjelang hari perayaan tersebut. “Jumlah yang sudah datang disini (Tembilahan, red) ada sebanyak 500 ekor dan sambil berjalan akan bertambah terus hingga sesuai dengan jumlah yang diperlukan,” tambahnya. Selain itu ia juga menyebutkan bahwa pihaknya juga telah membentuk tim untuk penanganan atau pemeriksaan kesehatan dari hewan kurban yang didatangkan dari Madura tersebut. Ragil Hadiwibowo


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar