Disela-sela TMMD, Kodim 0314/Inhil Aktif Mengajak Anak Warga Mengikuti Tes TNI
Anggota Satgas TMMD ke-106 Kodim 0314/Inhil disaat waktu istrirahat bercengkerama dengan warga masyarakat.
GAGASANRIAU.COM, TEMBILAHAN - Selain melaksanakan Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-106 Kodim 0314/Inhil bertempat di Desa Sanglar dan Seberang Sanglar, Kecamatan Reteh, para satgas juga aktif melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan para warga, Selasa (08/10/2019).
Hal ini yang dilakukan para anggota Satgas TMMD Ke 106 Kodim 0314/Inhil disaat waktu istrirahat bercengkerama dengan warga masyarakat.
Sering terlihat, di sela-sela kesibukan sebagai satgas TMMD mereka bertamu ke rumah warga untuk strirahat.
Dandim 0314/Inhil Letkol Inf Imir Faishal mengatakan banyak hal yang mereka bicarakan mulai dari hal yang ringan sampai dengan wawasan kebangsaan sambil mengajak masyarak anak-anak warga untuk mengikuti seleksi pembukaan calon prjurit di TNI Tahun 2019 ini.
Bapak Duru (55) berharap justru dengan komunikasi sosial para anggota satgas bersama warga sekitar bisa berbagi akan hal pengalaman-pengalaman positif serta menumbuhkan jiwa kebangsaan.
"Dengan begitu itu kedekatan antara TNI dan masyarakat tetap terjaga dan target kemanunggalan TNI dengan rakyat akan segera tercapai," ujarnya.
Reporter: Daud M Nur
Tulis Komentar