Daerah

Gubri Himbau PPNS Sinergi dengan Polri

gagasanriau.com- Para Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) diminta tetap bersinergi dengan aparat penegak hukum lainnya dalam menjalankan tugasnya. Pernyataan ini dikemukakan Gubernur Riau, HM Rusli Zainal seperti dibacakan Staf Ahli Bupati Inhil Bidang Pemerintahan, Eddywan Shasby saat membuka kegiatan Pemantauan dan Evaluasi Kegiatan PPNS Kabupaten/ Kota se Propinsi Riau Selasa (1/5/13) di aula Hotel Telaga Puri Tembilahan. "Diharapkan PPNS tetap melakukan sinergi dengan aparat penegak hukum lainnya, khususnya Polri," ungkap Eddy. Para PPNS, lanjutnya juga dapat menemukan solusi dan alternatif pemecahan permasalahan-permasalahan yang dihadapi PPNS di lapangan dalam melakukan penyidikan. Begitu juga hubungan kerja antara dengan penyidik POLRI KORWAS selaku pembina tekhnis PPNS, sehingga terbina komunikasi dan koordinasi yang baik. "Reformasibidang hukum diarahkan kepada pembentukan sistem penegakan hukum yang transparan serta tidak memihak. "Kepada semua instansi yang terkait dalam pembinaan PPNS harus berusaha meningkatkan kemampuan aparat PPNSnya," tandasnya.***(rtc)


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar