Danlanud Roesmin Nurjadin Apresiasi Media Pemberitaan Selama Tugas di Riau
GAGASANRIAU COM, PEKANBARU - Marsekal Pertama Age Wiraksono menyampaikan apresiasinya ke media pemberitaan selama ia bertugas dan memimpin di Pangkalan Udara (Lanud) Roesmin Nurjadin. Ia menyatakan selama ini hubungan antara kalangan pers cukup harmonis dan akrab.
Hal tersebut disampaikan Marsekal Pertama Age Wiraksono saat melakukan ramah tamah dengan kalangan wartawan dan pejabat utama di Lanud Roesmin Nurjadin Jumat pagi (26/7/2018).
Dimana sebelumnya juga dilakukan kegiatan Upacara Sertijab Danwing 6 di Apron Baseops Lanud Roesmin Nurjadin.
Age menerangkan bahwa dirinya nanti akan digantikan oleh Kolonel Pnb Ronny Moningka yang sebelumnya bertugas di Jayapura. Proses sertijab ini sendiri rencananya akan dilaksanakan Selasa (31/7/2018) depan di Mako Ops AU I di Jakarta.
Age mengatakan bahwa pertemuan ini merupakan bentuk perpisahan kepada media yang selama ini bermitra dengan Lanud. Ia menyatakan fungsi pemberitaan menjadi check and balance dalam tugas-tugas lanud selama ini.
"Media juga menjadi salah satu evaluasi kita," ujar Age pada Jumat (27/7/2018).
Age juga mengakui melalui media, ada banyak kritik masukan yang diterimanya. Mulai dari persoalan anggota, hingga kegiatan-kegiatan di Lanud. "Saya beberapa kali menerima laporan dari wartawan soal personil, gangguan kebisingan saat latihan, hingga persoalan taksi kita. Ini semua pasti kita tindaklanjuti sesuai ketentuan," ujarnya.
Age berharap kerjasama dan kemitraan yang baik antara Lanud Rsn dengan media bisa terus berlanjut dengan kepemimpinan komandan yang baru.
Editor: Arif Wahyudi
Tulis Komentar