Nofrizal Apresiasi Pihak Kepolisian Tindak Preman di Kota Pekanbaru
GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Ir Nofrizal MM beri dukungan kepada aparat kepolisian terkait penindakan hukum pelaku premanisme dan pengambil pungutan liar alias yang meresahkan masyarakat.
"Ini adalah langkah yang baik. Karena jika premanisme ini dibiarkan tentu akan berdampak pada ekonomi. Kita ketahui aksi kejahatan seperti jambret ini sangat luar biasa sekarang ini," kata Nofrizal.
Menurutnya, penindakan ini harus dilakukan terus tanpa terkecuali oleh aparat kepolisian. Hal ini dilakukan agar tidak adanya penyakit masyarakat jika dibiarkan maka dapat memicu ke berbagai tindak kejahatan dan tindak kriminal.
"Premanisme ini jangan pandang buluh. Kalau ini bisa ditekan oleh aparat kepolisian, tentu masyarakat akan sangat senang. Bagaimanapun juga, yang namanya penyakit masyarakat ini harus diberantas," tegasnya.
Tulis Komentar