Pendidikan

Mahasiswi KKN MBKM Fakultas Keperawatan Universitas Riau Cegah Hipertensi dan Pengecekan Kesehatan Gratis

Foto bersama usai menggelar senam lansia.

GAGASANRIAU.COM, MINAS - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Fakultas Keperawatan Universitas Riau gelar senam lansia sekaligus penyuluhan hipertensi dan cek kesehatan secara Gratis.

Kegiatan tersebut digelar di RW 10 Kecamatan Minas, Kelurahan Minas Jaya, Kabupaten Siak, Provinsi Riau pada Minggu, (20/11) pagi.

Senam sehat itu dipandu oleh Windy Veronika dan Yuliani Gusfita mahasiswi Keperawatan UNRI. Febriza Zulfia dan Cristina Lasmaria Br Munthe melakukan pengecekan kesehatan gratis.

"Kami melakukan pengecekan tekanan darah dan kadar gula darah sebelum senam dilakukan," ujar Mahasiswa itu.

Ada sekitar 30 masyarakat yang hadir dalam kegiatan ini, di antara masyarakat yang hadir didapatkan rata-rata tekanan darah dalam batas normal. Namun ada beberapa masyarakat yang mengalami hipertensi.

"Beberapa masyarakat adar gula darah, namun dalam batas normal. Ada juga beberapa yang gula darahnya melebihi 100 mg/dL," terangnya.

Tidak hanya kegiatan senam dan cek kesehatan gratis saja, ada beberapa mahasiswi seperti Rini Marni Agustina Simangunsong dan Angela Cristina Hutahaean yang menjadi pemateri dalam penyuluhan tentang hipertensi pada pagi itu.

"Sedangkan mahasiswi yang lain, seperti Rani Nuraini, Ella Widya Putri, Ghea Ananta Anataya mengurus perlengkapan beserta dokumentasi kegiatan," sambungnya.

Sementara itu, Firman selaku ketua RW 10 mengatakan, kegiatan ini berslogan 'Sehat Warganya, Bahagia Kelurahannya, Sejahterta Lingkungannya' bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai hipertensi dan pentingnya untuk menjaga pola hidup sehat.

"Tidak ada yang melaksanakan kegiatan ini sebelumnya di RW kita, diharapkan kegiatan ini bisa membantu kita dalam meningkatkan kesehatan kita kedepannya," ujar Firman.

"Kegiatan ini didukung pihak kelurahan Minas Jaya, harapan kedepanya, kegiatan positif seperti senam lansia beserta cek kesehatan gratis ini bisa dilakukan rutin dan semoga mendapat ruang dan partisipasi yang tinggi dari berbahai lapisan masyarakat." Tutupnya.


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar