Daerah

Sekda Riau Kemendagri Putuskan Zaini Ismail

[caption id="attachment_2674" align="alignleft" width="300"]Sekda Riau Kemendagri Putuskan Zaini Ismail Sekda Riau Kemendagri Putuskan Zaini Ismail[/caption]

gagasanriau.com- Akhirnya setelah hampir dua bulan setengah, sejak 1 April 2013, polemik kekosongan pemerintahan di bagian Sekretaris Daerah (Sekda) provinsi Riau terjawab sudah.

Berdasarkan rilis berita halloriau.com Dari tiga nama yang diusulkan  Gubernur Riau ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), pilihan jatuh kepada Zaini Ismail yang saat ini masih menjabat sebagai Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau.

"Ya, Alhamdulillah tadi pagi saya sudah menerima SK penunjukan sebagai Sekdaprov Riau definitif dari Kementerian Dalam Negeri, yang ditandatangani Menteri Dalam Negeri atas nama Presiden Indonesia," ujar Zaini.

Menurut Zaini, SK itu diterimanya langsung dari Sekjen kemendagri, Diah Anggraeni. "Tadi Buk diah yang langsung menyerahkan. Saat ini saya sedang menuju Bandara untuk pulang ke Pekanbaru," tegasnya.

Disinggung mengenai kapan rencana pelantikan dilakukan, Zaini belum mengetahui pasti. "Mungkin besok," tukasnya.

Sementara Kabag protokol Biro Umum Setdaprov Riau, Fuadlazi kepada halloriau.com memastikan pelantikan Zaini sebagai Sekdaprov Riau pada hari Kamis (13/6/2013). "Ya, sesuai jadwal, besok pelantikan Sekda baru," ujarnya.*rls*


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar