Daerah

Kadis Pertanian Dan Kadisperindag Pekanbaru Berjanji Akan Stabilkan Sembako Selama Ramadhan

[caption id="attachment_3007" align="alignleft" width="300"]Kadis Pertanian Dan Kadisperindag Pekanbaru Berjanji Akan Stabilkan Sembako Selama Ramadhan Kadis Pertanian Dan Kadisperindag Pekanbaru Berjanji Akan Stabilkan Sembako Selama Ramadhan[/caption]

gagasanriau.com -“Masyarakat tidak perlukhawatir harga daging akan naik saat bulan puasa menjelang lebaran nanti, karena pemerintah telah menyiapkan pasokan daging sebanyak 30 ton untuk persediaan selama bulan puasa hingga ramadhan” itulah pernyataan kepala dinas pertanian ketika di temui seusai menghadiri acara penyerahan dana pentaskin di gedung Bappeda Rabu 3/7/2013.

Kepala Dinas pertanian Sentot Joko Prasetyo menjelaskan pihaknya telah melakukan sidak ke setiap pasar dan rumah potong untuk meninjau harga pasar yang takut akan naik secara tiba-tiba saa tbulan puasa nanti.

Sentot juga menambahkan masyarakat tidak perlu takut harga akan naik pasca kenaikan BBM karena pihaknya akan terus  memantau harga pasar selama bulan puasa. “ jangan dibeli kalo harga naik karena harga pasti akan turun, jangan khawatir sebab selama ramadhan harga tetap akan stabil” ujarnya.

Dan mengenai isu daging gelondongan masyarakat juga tidak perlu takut karena setiap daging yang di distribusi kepada masyarakat harus melalui rumah pemotongan hewan dahulu.Jadi semua prosesnya sudah dianggap aman.

Selain harga daging yang di takutkan akan naik harga sembako juga di pastikan oleh kepala Disperindag Pekanbaru Ir. Elsyabrina ketika dijumpai di tempat yang sama mengatakan bahwa Stok untuk 9 bahan pokok itu sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat pekanbaru selama bulan ramadhan. “ kami sudah melihat gudang –gudang pemasok beras dari 3 propinsi yang berbeda yakni dari Sumatra barat, sumatera selatan(Palembang), dan sumatera utara (Kisaran) saya kira cukup untuk pemasok beras selama bulan ramadhan nanti” ujarnya memberikan penjelasan.

Selain itu Elsya juga menambahkan kenaikan BBM belum mengimplikasi kenaikan harga beras dan 9 bahan pokok lainnya termasuk gula.“ kalo gula pasokan kita masih banyak , stok kita masih banyak yang belum di lempar kemasyarakat, jadi saya rasa cukuplah untuk mencukupi kebutuhan masyarakat selama ramadhan. Minyak tanah, tepung dan kacang persediannya juga cukup” tambahnya.

Elsya juga mengatakan bahwa pihaknya akan memberikan sanksi tegas kepada oknum pedagang yang ketahuan memainkan harga di pasaran. “ kita akan memberi sanksi tegas kepada pedagang pedagang nakal berupa pencabutan izin usaha” tegasnya.

Dian Rosari


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar