Daerah

Wardan Pinta Akademisi UNRI Lakukan Riset Perkelapaan

Bupati Inhil, HM Wardan saat berpoto bersama Rektor Univetsitas Riau, Prof.Dr. Ir. Aras Mulyadi DEA

GAGASANRIAU.COM, TEMBILAHAN - HM Wardan selaku Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) meminta akademisi Universitas Riau (UNRI) melaksanakan riset perkelapaan guna menuju industrialisasi kelapa berskala rumah tangga (home industry).

Hal ini dilakukan mengingat Kabupaten Inhil yang berjuluk 'Negeri Hamparan Kelapa Dunia' memiliki produktifitas kelapa yang begitu tinggi.

Menurut Wardan, penelitian yang dilakukan guna menciptakan home industry berbasis kelapa, dapat diawali dengan meneliti bibit kelapa untuk mengindentifikasi kualitas bibit yang unggul atau sebaliknya. Selain itu, penelitian juga dapat berkutat pada produk turunan kelapa.

"Setelah riset bibit dilakukan, barulah fokus dengan penelitian humaniora pada sub-bidang ekonomi, seperti penelitian terkait potensi keekonomian. Semuanya dilakukan tidak terlepas dalam rangka meningkatkan perekonomian masyarakat. Perlu ada kajian, perlu diteliti. Baru selanjutnya dirumuskan strategi apa untuk mengembangkan hasil riset tersebut," terang Bupati Wardan pada saat pembukaan kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat program pascasarjana Universitas Riau, Rabu (17/5/2017).

Pembangunan ekonomi, disebutkan Wardan, memang sudah semestinya dimulai dengan peningkatan pendapatan masyarakat perkapita.

Hal ini, lanjut Wardan, harus dilakukan melalui pengembangan potensi sumber daya sektoral yang ada di suatu daerah, seperti halnya Kabupaten Inhil dengan potensi pada sektor perkebunan kelapa.

"Jadi, masyarakat pekebun kelapa di Inhil tidak hanya menghasilkan bahan mentah sebagai bahan baku berupa kelapa bulat saja, melainkan juga bisa memproduksi komoditas olahan yang berbahan baku kelapa dari kebun kelapa mereka. Tentunya, ini dapat menciptakan nilai ekonomis yang lebih lagi dibandingkan dengan hanya menjual hasil kebun berupa kelapa bulat saja," pungkasnya.

Terakhir, Wardan juga meminta kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait agar dapat lebih serius lagi menindaklanjuti rencana industrialisasi kelapa berskala rumah tangga ini dengan cara melakukan pembinaan dini terhadap masyarakat pekebun kelapa dan lain sebagainya.

"Kami bersyukur yang datang Rektornya (Rektor Universitas Riau, red) langsung. Ini merupakan wujud perhatian dan kepedulian Universitas Riau terhadap kemajuan Kabupaten Inhil. Perhatian dan kepedulian ini sudah semestinya di respons dengan keseriusan, tidak hanya oleh masyarakat melainkan juga oleh Pemerintah Kabupaten Inhil melalui OPD terkait," tandas Bupati Wardan.

(Diskominfo)


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar