Daerah

Sudirman Apresiasi Kapolres Inhil Ungkap Penyelundupan 50 Kg Sabu

Sudirman Ha, S. Pd. M. Pd
GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Tokoh mudah Riau asal Indragiri Hilir, Sudirman, mengapresiasi keberhasilan Polres Inhil ungkap penyelundupan narkoba jumlah banyak.
 
Menurut Sudirman, kepolisian wilayah hukum Inhil menoreh prestasi sepanjang sejarah, pengungkapan ini merupakan kasus terbesar dengan jumlah barang 50 gram sabu-sabu.
 
"Saya sebagai anak yang lahir di Inhil sangat bangga dengan bapak Kapolres yang baru ini. Baru beberapa bulan sudah berhasil mengamankan barang haram sebanyat itu," sebut Sudirman, Sabtu (24/10).
 
Dikatakan Sudirman, Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan baru menjabat sudah menampakkan prestasi membanggakan, dimana geografis Inhil merupakan perairan rawan penyelundupan barang haram, apalagi banyaknya pelabuhan tikus membuat mafia narkoba merajalela.
 
"Apa yang dilakukan bapak kapolres beserta anggota nya telah menyelamatkan ribuan orang khusus nya di Inhil dan jutaan untuk warga negara indonesia," tegasnya.
 
Sudirman berharap dan meminta kepada Kapolres dan jajaranya jangan hanya berhenti menangkap kurir nya, tapi menghabisi bandar besar agar warga terselamatkan. 
 
"Harapan saya kepada bapak kapolres mohon tindak hanya menindak bandar-bandar kecil," pintanya.
 
Terkahir Sudirman akan bersilahturahmi dengan Kapolres Inhil dalam rangka menyampaikan langsung apresiasi dan dukungan pengungkapan narkoba di wilayah hukumnya.
 
"InsyAllah saya dan kawan-kawan akan hadir bersilaturahmi dengan Bapak kapolres sebagai ungkapan terimakasih dan prestasi yang sangat terbilang," tutupnya.


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar