Pendidikan

Penelitian Perhitungan Harga Pokok Produk Berbasis Aktivitas Percetakan David

Penelitian Mahasiswa UMRI Prodi Akuntansi usai meninjau percetakan David di Jalan SM Amin pada Minggu (24/7/2022).

GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI) program Studi Akuntansi melakukan penelitian terhadap perhitungan harga pokok produk berbasis aktivitas di percetakan David di Jalan SM Amin pada Minggu (24/7/2022).

Pemilik percetakan, David mengatakan usahanya telah dimulai sejak tahun 2015 dan melayani berbagai produk untuk sebuah acara.

"Produk yang dapat dicetak disini ada undangan, kartu nama, kalender, brosur, kop surat, nota, dan lainnya," kata David.

David menyebut penghasilan yang dihasilkan oleh UMKM percetakan miliknya tidak dapat diketahui secara pasti, hal ini disebabkan karena tidak menentukan jumlah malah pesanan setiap waktunya.

"Untuk penghasilan perbulannya tidak menentu karena tergantung dari banyaknya jumlah Pesanan yang ada kadang ada 600 rim brosur, 200 atau 600 kalender, dan produksi undangan juga tergantung dengan jumlah Pesanan," sebutnya.

Salah satu anggota dalam penelitian ini, Nur Oktavia menjelaskan bahwa dalam pencatatan laporan keuangan toko ini belum menerapkan ilmu akuntansi dalam menentukan Harga Pokok Produksi.

"Perhitungan yang dilakukan Percetakan david hanya memasuki unsur biaya bahan baku dan biaya tenaga kerja," jelasnya.

Via berharap adanya kunjungan ini dapat memberikan solusi untuk usaha percetakan tersebut dan memberi ilmu tambahan untuk anggota kelompoknya.

"Kelompok mahasiswa yang diantaranya Febi Multa Putri, Mur Oktavia, Delfira Hofdants, Randi Randinata, Tiurida Monica, dan Rendi Pramudita, dengan ini nantinya dapat menambah ilmu kami dan memberi solusi pada percetakan ini," pungkasnya.


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar