Dandim 0314/Inhil Berikan Bantuan Makanan Tambahan ke Anak Penderita Stunting
GAGASANRIAU.COM, TEMBILAHAN - Dandim 0314/Inhil berikan bantuan makanan tambahan kepada anak penderita stunting di wilayah teritorial kodim Inhil bertempat di Aula Graha Bhakti kodim 0314/Inhil Jl.A.Yani Tembilahan Hulu kabupaten Indragiri hilir, Jum'at(18/08/2023).
Komitmen Dandim Inhil mencegah dan mengobati anak stunting ini dilakukannya dengan memberikan makanan tambahan bergizi kepada 14 orang anak-anak yang merupakan anak asuh stunting dari Dandim 0314/Inhil yang tersebar di seluruh kabupaten Indragiri hilir.
Dandim 0314/Inhil Letkol Inf Fikky Nur Kuncoro Jati,S.H.,M.Han mengatakan,TNI sangat mendukung program pemerintah pusat dan daerah untuk menekan dan menurunkan kasus stunting di Indonesia, khususnya di wilayah teritorialnya.
"Stunting merupakan kondisi kekurangan gizi kronis pada anak yang mempengaruhi tumbuh kembang dan kecerdasan si anak, Kekurangan gizi terjadi sejak bayi dalam kandungan pada masa awal setelah bayi lahir, akan tetapi kondisi stunting baru akan kelihatan saat usia anak sekitar dua tahun lebih,"Ucap letkol Inf Fikky Nur Kuncoro Jati.
Tulis Komentar