Daerah

Mantap! Karo Humas Pemprov Raih Gelar Master Seni ISI Padangpanjang

Gagasanriau.com Pekanbaru-Kecintaan kepada seni, serta keseriusan menggeluti dunia kesenian, membuat Kepala Biro (Karo) Humas Pemprov Riau Raja Yoserizal Zein berhasil lulus dan mendapatkan gelar Magister Seni (MSn) dari Institut Seni Indonesia (ISI) Padangpanjang pada Sidang Senat yang digelar, Sabtu (29/3) pekan lalu.

Gelar Magister Seni layak disandang Raja Yose Rizal Zein, karena yang bersangkutan memang diakui birokrat paling aktif dalam dunia seni dan budaya di Riau.

Mantan Kepala Museum Sang Nilau Utama ini berperan melahir sejumlah karya seni terutama lewat tulisan sastra, seni peran dan teater, beberapa judul buku telah diterbitkan.

"Bagi saya Riau adalah daerah kaya akan karya seni. Kebudayaan Riau juga telah berhasil mempengaruhi budaya di Indonesia," sebut anak jati Riau yang juga tercatat sebagai pengurus Dewan Kesenian Riau ini.

Selain aktif di seni, lelaki yang akrab disapa Bang Yose ini juga menulis di sejumlah media massa hingga saat ini. "Saya ini PNS yang lahir dari wartawan semasa Pak Gubernur Soeripto," pungkas Yose.

Editor Arif Wahyudi sumber liputanoke


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar