Daerah

DPD KNPI Riau Sukseskan Vaksinasi Covid-19, Peserta Melebihi Kuota

Suasana vaksinasi di Kantor DPD KNPI Riau Jl Diponegoro XI

GAGASANRIAU.COM, RIAU - Bertempat di Kantor DPD KNPI Riau Jl Diponegoro XI digelar penyuntikan vaksin kepada masyarakat. Vaksin sukses disuntikkan kepada 250 orang warga Kota Riau, Senin (12/4). 

Panitia pelaksana sempat kewalahan karena masyarakat yang hadir lebih dari kuota yang telah disiapkan. Namun akhirnya panitia dapat mencarikan solusi kepada warga yang hampir tidak kebagian suntik vaksin. 

Panitia menjelaskan bahwa sebanyak 250 orang penerima suntik vaksin sebelumnya sudah mendaftarkan dirinya melalui online beberapa hari yang lalu, kemudian pendaftar berikutnya mendaftarkan diri di lokasi acara. 

"Kuota kita sudah habis perkiraan jam 2 siang tadi. Sementara warga terus berdatangan," kata Fuad Santoso selaku ketua DPD I KNPI Provinsi Riau. 

Fuad bersyukur antusias masyarakat sangat tinggi, mereka sangat ingin divaksin. Melihat antusiasme warga tersebut fuad membantah adanya rumor bahwa banyak masyarakat yang takut divaksin, justru masyarakat punya kesadaran yang tinggi untuk mengikuti pelaksanaan vaksin demi mencegah tertularnya virus corona. 

"Dari seluruh KNPI yang tersebar di Indonesia, baru DPD KNPI  provinsi Riau dan DPD KNPI Kota Pekanbaru yang sudah melaksanakan kegiatan penyuntikan vaksin Covid 19 kepada pemuda dan masyarakat," ungkap Fuad terharu.

Fuad menegaskan bahwa jika virus corona di Riau dapat segera kita atasi maka semua lah yang akan bangga dan gembira. Ia mengucapkan syukur kepada Allah atas suksesnya kegiatan penyuntikan vaksin yang digelar oleh KNPI itu.

"Kami seluruh Pengurus DPD KNPI Provinsi Riau dan DPD KNPI Kota Pekanbaru mengucapkan terimakasih atas partisipasi semua pihak khususnya RS Madani, pemuda dan masyarakat yang telah turut serta dalam mensukseskan pelaksanaan vaksin di Riau," ucapnya.

"Kegiatan ini kami lakukan juga sebagai komitmen DPD I KNPI Provinsi Riau kepada Presiden Joko Widodo yang saat ini sedang bekerja keras menghentikan penyebaran Covid 19 di Negara kita." tutup Fuad bersemangat.


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar