Daerah

Ciptakan Pemilu Damai, Cooling System Bhabinkamtibmas Bagan Punak Penuh Kekeluargaan

GAGASANRIAU.COM, BAGANSIAPIAPI - Komunikasi hangat dan layaknya keluarga yang diterapkan personil Polsek Bangko nyatanya mampu mencipta situasi yang aman dan kondusif ditengah masyarakat. Layaknya teman, personil Polsek Bangko melalui Bhabinkamtibmas nampak diterima dengan senang hati  oleh masyarakat.

Hal ini terlihat dari kedekatan para personil di lapangan yang mensosialisasikan  pelaksanaan pemilu damai pada pilkada serentak 2024 ini. Seperti yang dilakukan Kompol Ihut M.T. Sinurat, SH MH melalui Bhabinkamtibmas kelurahan Bagan Punak Bripka Robbi Fadillah Sastra, Kamis (17/10) siang.

Kedatangan disalah satu kedai kopi di kelurahan Bagan Punak disambut antusias warga yang tengah duduk bersantai. Baik kaum emak emak hingga bapak bapak tampak serius mendengarkan penjelasan yang diberikan.

"Ini bentuk komitmen TNI dan Polri dalam upaya menciptakan suasana kondusif dan aman jelang Pilkada serentak 2024. Melalui kegiatan  Cooling System Pemilu Damai dalam rangka Ops Mantap praja Tahun 2024 di wilayah Hukum Polsek Bangko. Kami menghimbau warga agar tetap menjaga kondisi yang kondusif jelang pemilu mendatang," ujarnya, Kamis (17/10).

Ia mengatakan, kegiatan ini gencar di sosialisasi personil Polsek Bangko dilapangan. Sehingga apabila ada permasalahan ditengah masyarakat, pihaknya  berupaya untuk cepat tanggap dalam menyelesaikannya sehingga tidak dipolitisir pihak lain.

"Pertemuan seperti ini rutin dilaksanakan untuk membangun silahturahmi dan meningkatkan Komunikasi guna mensukseskan Pemilu Tahun 2024 khususnya di Kecamatan Bangko Kabupaten Rohil. Dengan kegiatan ini tentunya kita bisa meminimalisir terjadi perselisihan di masyarakat meskipun berbeda pilihan di Pemilu 2024," paparnya.

Tak sampai disitu saja, pola komunikasi yang hangat dan penuh kekeluargaan ini pun disambut baik oleh masyarakat menjadi. Hal ini tentunya kata Robbi bisa mengantisipasi perpecahan dan potensi konflik ditengah masyarakat.

"Selain sosialisasi kita juga mengajak  seluruh masyarakat untuk menghindari hal-hal dapat mengganggu stabilitas keamanan pemilu. Alhamdulillah sampai sejauh ini semuanya berjalan lancar. Keharmonisan antara polri dan masyarakat dapat terjalin dengan baik. Sehingga apapun permasalahan dimasyarakat bisa kita selesaikan dengan baik," tutupnya. 


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar