GAGASANRIAU.COM, BAGANSIAPIAPI - Banyaknya manfaat yang dirasakan dengan menerapkan pola hidup berwawasan lingkungan diarea sekolah, pihak SD Negeri 013 Bagan Hulu kembali ingin melanjutkan program kementrian lingkungan hidup tersebut tahun ini.
Meskipun sempat vakum usai meraih adiwiyata tingkat kabupaten pada 2019 tersebut, sekolah yang terletak di Bagan Hulu ini, kembali yakin dan siap untuk melanjutkan ketingkat selanjutnya,yaitu provinsi.
Bahkan keseriusan tersebut ditandai dengan telah berlangsungnya kegiatan Sosialisasi Pembinaan Gerakan Peduli dan Berbudaya lingkungan hidup disekolah (PBLSH) atau Adiwiyata kabupaten Rokan Hilir beberapa waktu lalu.
Kepala SD Negri 013 Bagan Hulu Aslina MPd mengatakan, sosilaisasi tersebut di hadiri oleh pembina sekolah adiwiyata Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Rokan Hilir.
"Alhamdulillah, keinginan pihak kami ini didukung dan disambut antusias oleh warga sekolah kita. Karena manfaat dari program ini cukup besar kita rasakan. Dari sekolah yang kian asri hingga karakter siswa dan seluruh warha sekolah yang lebih peduli akan kebersihan lingkungan," terangnya, Rabu (22/1)
Ia mengatakan, sebagai langkah awal, pihaknya sudah membentuk tim Adiwiyata sekolah, tim inilah nantinya yang akan bergerak menyukseskan program tersebut.
"Selain itu, kita juga mengajak semua pihak mulai dari komite, warga sekolah hingga masyarakat untuk mendukung program ini. Dan Alhamdulillah mereka sangat menyambut baik. Dan ini lah yang kami harapkan, dukungan ini sangat besar artinya bagi kami,"
"Kami senang atas kedatangan bapak-bapak dari DLH Rokan Hilir dan pengiat lingkungan yang sudah hadir disekolah kami untuk memberikan sosialisasi sehingga kami semakin mantap menuju Adiwiyata provinsi dan dinilai tahun ini. Jadi dengan waktu yang tersisa ini akan kami matangkan semua persiapan," terangnya.
Tim penilai Adiwiyata sekolah dari Dinas Lingkungan Hidup Rokan Hilir dan beberapa penggiat lingkungan hadir untuk memberikan sosialisasi tentang sekolah Adiwiyata. Dalam sosialisasi tersebut semua aspek yang akan dinilai di kupas habis.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Rokan Hilir Suwandi SSos melalui Kasi Peningkatan kapasitas Lingkungan Hidup H Khoirulamri MSi menyebutkan, sosialisasi yang dilakukan oleh pihaknya merupakan sosialisasi tentang sekolah Adiwiyata.