Daerah

Dewan Ekonomi Nasional Kunjungi Riau, RTRW Pengaruhi Produksi Minyak Riau

Gagasanriau.com Pekanbaru-Kepedulian Dewan Energi Nasional (DEN) RI terhadap kemungkinan penurunan produksi minyak dan gas (Migas) disambut baik oleh Pemprov Riau. Karena selama ini Riau merupakan penghasil minyak terbesar.

Hal ini dikatakan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Biro Administrasi Ekonomi Setdaprov Riau, Syahrial Abdi, Rabu (1/4). "Kita sangat senang kali lah, dengan kedatangan Dewan Energi Nasional,"katanya.

Menurut Syahrial, dalam pertemuan itu, DEN benar-benar ingin mencari tahu apa saja yang kendala pengelolaan Migas di Riau selama ini. "Karena ada sekitar 40 persen produksi minyak negara ini, bersumber d?ri Riau,"jelasnya.

Ia mengakui permasalahan RTRW di Riau, memang sangat mengganggu produksi minyak di Riau. "Jadi beberapa pengerjaan sumur Migas, otomatis terkendala karena RTRW ini,"terangnya lagi.

Selain itu sambung Syahrial, Pemprov Riau juga menyampaikan potensi kelapa sawit (CPO), yang bísa dikembangkan menjadi energi terbarukan. "Alhamdulillah, direspon cukup baik. Mungkin dalam waktu dekat ini akan kita sampaikan konsepnya,"tegasnya.

Reporter Dian Editor Arif Wahyudi


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar